Cek Fakta
    Facebook Twitter Instagram
    Cek Fakta
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    Wednesday, November 8
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    CekFakta
    Banner
    • Home
    • Terbaru
    • Kegiatan
    • Debat Pilpres 2024
    • Pilkada 2024
    • Hasil Riset
      • Penelitian
      • Buku
      • Modul Ajar
      • Policy Brief
    CekFakta
    You are at:Home»Misleading Content»[SALAH] Permen Dot Mengandung Narkoba
    Misleading Content

    [SALAH] Permen Dot Mengandung Narkoba

    Jane DoePublish date2022-04-15
    Share
    Facebook

    Berita

    Beredar sebuah postingan facebook dengan narasi “Hati² permen narkoba 😱😱”, Postingan akun Wanda Cindyani tersebut juga menampilkan gambar permen dot dengan keterangan di dalam gambar “Permen Narkoba terbaru Beredar di Sekitar Kita, Ini Ciri-cirinya – Tolong Sebarkan sebanyak banyak Nya.”

    NARASI:
    “Hati² permen narkoba 😱😱”
    Permen sabu sabu

    HASIL CEK FAKTA

    Mengutip liputan6.com dalam artikelnya yang berjudul “BNN: Permen Dot Negatif Narkoba” yang diunggah pada 16 Maret 2017, Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Budi Waseso menyatakan, permen dot negatif dari bahan yang mengandung narkotika. Peredaran permen tersebut sebelumnya dikhawatirkan karena diduga mengandung narkoba.

    Walaupun dinyatakan negatif, Budi Waseso tetap menghimbau kepada masyarakat untuk terus waspada terhadap potensi adanya oknum yang memanfaatkan hal tersebut.

    “Tapi harus masih juga diwaspadai, karena biasanya saat sudah dinyatakan clear, malah bisa dimanfaatkan oleh oknum narkoba, ini serius kita,” tegas dia.

    Dilansir dari kanal Youtube CNN Indonesia yang diunggah pada 10 Maret 2017 dengan judul “BPOM: Permen DOT Tidak Mengandung Narkoba” dalam video 2 menit 14 detik tersebut menyatakan bahwa BPOM telah menguji permen tersebut tidak hanya di satu kota, namun di seluruh wilayah tersebarnya permen tersebut.

    Kepala BPOM RI, Penny Kusumastuti Lukito menyatakan bahwa permen bermerk Pinguin Brand itu tidak mengandung narkotika.

    Berdasarkan penjelasan di atas, klaim permen dot yang mengandung narkoba adalah keliru dan termasuk dalam kategori konten yang menyesatkan.

    KESIMPULAN

    Hasil periksa fakta Riza Dwi (Anggota Tim Kalimasada)

    Klaim mengenai permen berbentuk dot yang mengandung narkoba adalah salah. Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Budi Waseso menyatakan, permen dot negatif dari bahan yang mengandung narkotika.

    Rujukan

    https://www.liputan6.com/news/read/2888443/bnn-permen-dot-negatif-narkoba

    Publish date : 2022-04-15

    Update Terbaru

    Sidebar Ad
    Update Terbaru
    About
    About

    CekFakta.com adalah sebuah sebuah proyek kolaboratif pengecekan fakta yang diinisiasi Mafindo (Masyarakat Antifitnah Indonesia), AJI (Aliansi Jurnalis Independen) dan AMSI (Asosiasi Media Siber Indonesia).

    Kolaborasi ini diluncurkan di ‘Trusted Media Summit 2018’ pada Sabtu, 5 Mei 2018 di Jakarta dengan melibatkan puluhan media online di Indonesia serta jejaring ratusan pemeriksa fakta di seluruh Indonesia.

    Facebook Twitter Instagram YouTube
    Informasi
    • Cekfakta.com
    • info@cekfakta.com
    • Whatsapp di 082176503669
    Copyright © 2023. Designed by Cek Fakta.
    • About
    • LMS
    • Contact

    Type Pencarian Judul Enter to search. Press Esc to cancel.