Cek Fakta
    Facebook Twitter Instagram
    Cek Fakta
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    Wednesday, November 8
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    CekFakta
    Banner
    • Home
    • Terbaru
    • Kegiatan
    • Debat Pilpres 2024
    • Pilkada 2024
    • Hasil Riset
      • Penelitian
      • Buku
      • Modul Ajar
      • Policy Brief
    CekFakta
    You are at:Home»False Context»[SALAH] Foto Ratu Mongolia Terakhir Sebelum Dieksekusi Tahun 1938“
    False Context

    [SALAH] Foto Ratu Mongolia Terakhir Sebelum Dieksekusi Tahun 1938“

    Jane DoePublish date2022-01-31
    Share
    Facebook

    Berita

    The last photo taken of Genepil, the last Queen of Mongolia, moments before she was executed as part of the Stalinist repressions in Mongolia in 1938.”

    “Foto terakhir yang diambil dari Genepil, Ratu Mongolia terakhir, beberapa saat sebelum dia dieksekusi sebagai bagian dari penindasan Stalinis di Mongolia pada tahun 1938.”

    HASIL CEK FAKTA

    Akun Twitter eden (@edenamrai) mengunggah cuitan berupa dua foto yang diklaimnya sebagai foto Genepil, Ratu Mongolia terakhir sebelum dieksekusi tahun 1938. Cuitan yang diunggah pada 23 Januari 2022 mendapat atensi berupa 8.058 retweet dan 34,1 rb suka.

    Berdasarkan hasil penelusuran, foto pertama cuitan tersebut ditemukan pada artikel berjudul “100 гаруй жилийн өмнө Европ жуулчдын авсан Монголчуудын ховор зургууд” atau “Foto langka orang Mongolia yang diambil oleh turis Eropa lebih dari 100 tahun yang lalu” di situs asal Mongolia bernama Caak tahun 2018. Foto dengan judul “Genenpil dari Navaanluvsan, ratu terakhir Bogd Khan – 1923” itu merupakan bagian dari penelitian yang dilakukan oleh dua fotografer Rusia, Apollonovich Charushin dan Grigory Nikolaevich Potanin.

    Adapun foto kedua merupakan potongan dari film Mongolia berjudul “Хааны сүүлчийн хатан” atau “Ratu Raja Terakhir” yang dirilis tahun 2000. Mengutip dari situs Mongol Kino, film ini mengisahkan tentang Ratu Jebstsundamba ke-8 dari kaisar terakhir Mongolia, Genepil. Film ini dapat ditonton melalui video unggahan akun Facebook Coroo pada 26 Juni 2021.

    Dari berbagai fakta di atas, cuitan akun Twitter eden (@edenamrai) dikategorikan sebagai Konteks yang Salah.

    KESIMPULAN

    Hasil Periksa Fakta Renanda Dwina Putri (Anggota Komisariat MAFINDO Universitas Pendidikan Indonesia)

    Faktanya, foto kedua cuitan itu adalah potongan dari film Mongolia yang dirilis tahun 2000 dengan judul “Хааны сүүлчийн хатан” atau “Ratu Raja Terakhir”.

    Rujukan

    https://www.caak.mn/post/view/2680b87e-e78e-42c5-b7e1-743352a8dad7

    https://www.facebook.com/watch/live/?ref=watch_permalink&v=147986883966812

    http://mongol-kino.mn/uranbuteel/хааны-сүүлчийн-хатан-монгол-кино

    Publish date : 2022-01-31

    Update Terbaru

    Sidebar Ad
    Update Terbaru
    About
    About

    CekFakta.com adalah sebuah sebuah proyek kolaboratif pengecekan fakta yang diinisiasi Mafindo (Masyarakat Antifitnah Indonesia), AJI (Aliansi Jurnalis Independen) dan AMSI (Asosiasi Media Siber Indonesia).

    Kolaborasi ini diluncurkan di ‘Trusted Media Summit 2018’ pada Sabtu, 5 Mei 2018 di Jakarta dengan melibatkan puluhan media online di Indonesia serta jejaring ratusan pemeriksa fakta di seluruh Indonesia.

    Facebook Twitter Instagram YouTube
    Informasi
    • Cekfakta.com
    • info@cekfakta.com
    • Whatsapp di 082176503669
    Copyright © 2023. Designed by Cek Fakta.
    • About
    • LMS
    • Contact

    Type Pencarian Judul Enter to search. Press Esc to cancel.