Cek Fakta
    Facebook Twitter Instagram
    Cek Fakta
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    Wednesday, November 8
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    CekFakta
    Banner
    • Home
    • Terbaru
    • Kegiatan
    • Debat Pilpres 2024
    • Pilkada 2024
    • Hasil Riset
      • Penelitian
      • Buku
      • Modul Ajar
      • Policy Brief
    CekFakta
    You are at:Home»Manipulated Content»[SALAH] Video Upaya Bunuh Diri di Atas Patung Garuda Wisnu Kencana (GWK)
    Manipulated Content

    [SALAH] Video Upaya Bunuh Diri di Atas Patung Garuda Wisnu Kencana (GWK)

    Jane DoePublish date2021-11-30
    Share
    Facebook

    Berita

    “HEBOH, ADA ORANG NAIK KE PUNCAK PATUNG GWK BIKIN PANIK WARGA SEKITAR DAN PENGUNJUNG😳😳😳
    .
    .
    .
    .
    .
    .
    .
    .
    Repost @nyoman_nuarta

    Heboh Pemanjat GWK itu adalah staf kami yg bernama JUNOT sedang melaksanakan tugas. Memeriksa Gwk .takut ada yg bocor.🙏terimakasih atas kepedulian anda sekalian 🙏🙏😁

    balinews #singarajanews #tabanannews #gianyarnews #denpasarnews #badungnews #jembrananews #banglinews #karangasemnews #klungkungnews
    gwk #garudawisnukencana”

    HASIL CEK FAKTA

    Beredar postingan dari akun Facebook dari Singaraja News berupa sebuah video seseorang di atas patung GWK, terdengar ada suara teriakan seseorang meminta tolong agar orang tersebut turun dari patung tersebut seperti adanya upaya bunuh diri. Postingan tersebut disukai 21 kali, dikomentari 5 kali, dan disebarkan kembali 31 kali.

    Berdasarkan artikel dari Kompas.com, Andre Prawiradisastra selaku GM Marketing Communication dan Event GWK Cultural Park menjelaskan bahwa video tersebut bukanlah orang yang hendak bunuh diri melainkan pegawai yang sedang melakukan perawatan rutin kulit patung GWK yang dilakukan setahun sekali dilengkapi dengan pengaman. Ia juga menjelaskan bahwa video tersebut telah disunting dengan menambahkan suara teriakan minta tolong dari seseorang dan sengaja disebarkan oleh pihak yang tidak bertanggungjawab.

    Melihat dari penjelasan tersebut, video upaya bunuh diri di atas patung GWK adalah tidak benar sehingga termasuk dalam kategori Konten yang dimanipulasi/Manipulated Content.

    KESIMPULAN

    Hasil Periksa Fakta Natalia Kristian (Anggota Komisariat MAFINDO Universitas Indonesia)

    Informasi yang salah. Faktanya, video tersebut disunting dengan menambahkan suara teriakan. Orang yang ada pada di video itu adalah seorang pegawai yang sedang melakukan maintenance rutin kulit patung GWK setiap tahunnya.

    Rujukan

    https://kumparan.com/kumparannews/hoaxbuster-soal-video-pria-hendak-bunuh-diri-di-patung-gwk-bali-1wyvVBGOqPo/2

    https://regional.kompas.com/read/2021/11/24/183554778/viral-video-pria-panjat-patung-gwk-di-bali-seolah-hendak-bunuh-diri-ini

    https://www.idntimes.com/news/indonesia/dini-suciatiningrum/penjelasan-manajemen-soal-video-viral-pria-panjat-patung-gwk

    https://kabar24.bisnis.com/read/20211126/621/1470616/fakta-pria-panjat-patung-gwk-hingga-buat-geger-medsos-ternyata-petugas-sedang-bekerja

    Publish date : 2021-11-30

    Update Terbaru

    Sidebar Ad
    Update Terbaru
    About
    About

    CekFakta.com adalah sebuah sebuah proyek kolaboratif pengecekan fakta yang diinisiasi Mafindo (Masyarakat Antifitnah Indonesia), AJI (Aliansi Jurnalis Independen) dan AMSI (Asosiasi Media Siber Indonesia).

    Kolaborasi ini diluncurkan di ‘Trusted Media Summit 2018’ pada Sabtu, 5 Mei 2018 di Jakarta dengan melibatkan puluhan media online di Indonesia serta jejaring ratusan pemeriksa fakta di seluruh Indonesia.

    Facebook Twitter Instagram YouTube
    Informasi
    • Cekfakta.com
    • info@cekfakta.com
    • Whatsapp di 082176503669
    Copyright © 2023. Designed by Cek Fakta.
    • About
    • LMS
    • Contact

    Type Pencarian Judul Enter to search. Press Esc to cancel.