Cek Fakta
    Facebook Twitter Instagram
    Cek Fakta
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    Wednesday, November 8
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    CekFakta
    Banner
    • Home
    • Terbaru
    • Kegiatan
    • Debat Pilpres 2024
    • Pilkada 2024
    • Hasil Riset
      • Penelitian
      • Buku
      • Modul Ajar
      • Policy Brief
    CekFakta
    You are at:Home»Fabricated Content»[SALAH] John Cena Meninggal Dunia
    Fabricated Content

    [SALAH] John Cena Meninggal Dunia

    Jane DoePublish date2021-08-22
    Share
    Facebook

    Berita

    “(OUR MAN JOHN CENA) was involved in accident
    Yesterday and he is died.our man JOHN CENA RIP.pls pray for him may her soul rest in perfect
    Peace.

    RIP JOHN CENA”.

    HASIL CEK FAKTA

    Beberapa waktu lalu sempat beredar sebuah informasi pada berbagai media sosial, salah satunya Facebook terkait John Cena, pegulat profesional yang dikabarkan telah meninggal dunia. Dalam postingan di salah satu akun Facebook bernama U Sai Marma Jack, akun tersebut membagikan beberapa foto terkait John Cena dengan narasi foto yang menjelaskan bahwa John Cena telah meninggal dunia karena peristiwa kecelakaan mobil yang dialaminya. Dalam narasi foto tersebut juga disertakan ucapan turut berbela sungkawa atas meninggalnya John Cena.

    Selain itu, foto-foto yang dibagikan oleh akun tersebut pula terdiri dari foto ucapan berbela sungkawa, foto tentang kegiatan sebelum prosesi pemakaman dilakukan yang dihadiri oleh banyak orang, salah satunya ialah Dwayne Johnson atau yang lebih dikenal dengan nama The Rock. Lalu memuat pula foto John Cena yang sedang terbaring di rumah sakit.

    Namun setelah dilakukan penelusuran, foto-foto tersebut bukanlah foto yang berkaitan dengan meningganya John Cena. Foto yang menerangkan kegiatan sebelum prosesi pemakaman yang dihadiri oleh Dwayne Johnson bukanlah foto terkait kematian John Cena, karena melansir dari akun Instagram pribadi Dwayne Johnson yaitu @therock, foto tersebut adalah hasil tangkapan layar dari video terkait proses pemakaman ayah dari Dwayne Johnson. Lalu terkait dengan foto yang menampilkan sejumlah orang yang duduk dan menghadiri prosesi pemakaman pula bukanlah sejumlah orang yang hadir atas meninggalnya John Cena. Karena melansir dari apnews.com, foto tersebut ialah foto sejumlah orang dari Fox News Channel yang sedang menantikan pemakaman John Lewis pada tahun 2020 lalu.

    Lalu terkait dengan foto oleh John Cena yang sedang terbaring di rumah sakit, melansir dari Youtube resmi WWE (World Wrestling Entertainment) dan melansir dari eonline.com, foto tersebut ialah foto terkait dengan keadaan John Cena setelah melakukan operasi terhadap benjolan besar yang ada di sikutnya pada tahun 2013 lalu.

    Berdasarkan pada seluruh referensi, informasi meninggalnya John Cena masuk ke dalam kategori konten palsu.

    KESIMPULAN

    Hasil Periksa Fakta Novita Kusuma Wardhani (Institut Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (IISIP) Jakarta). Informasi tersebut salah. Faktanya melansir dari akun Twitter resminya yaitu @JohnCena, pada tanggal 17 Agustus 2021 ia mengabarkan bahwa saat ini ia yang sedang mempersiapkan dirinya untuk acara SummerSlam yang akan dilaksanakan pada tanggal 20 Agustus 2021.

    Rujukan

    https://www.eonline.com/news/482039/john-cena-has-major-surgery-and-nikki-bella-plays-nurse-on-total-divas-see-the-full-recap

    https://www.youtube.com/watch?v=AfZKSLmvB7g

    https://www.instagram.com/tv/B8SZSPGHgKx/?utm_source=ig_embed&ig_rid=daba5913-c1e6-47f8-b465-7f93193e9b9f

    https://apnews.com/article/entertainment-george-w-bush-bill-clinton-u-s-news-tv-a7f2d9f88e22f35dbc85fcfd2f54f386

    https://twitter.com/JohnCena/status/1427418855572377607

    Publish date : 2021-08-22

    Update Terbaru

    Sidebar Ad
    Update Terbaru
    About
    About

    CekFakta.com adalah sebuah sebuah proyek kolaboratif pengecekan fakta yang diinisiasi Mafindo (Masyarakat Antifitnah Indonesia), AJI (Aliansi Jurnalis Independen) dan AMSI (Asosiasi Media Siber Indonesia).

    Kolaborasi ini diluncurkan di ‘Trusted Media Summit 2018’ pada Sabtu, 5 Mei 2018 di Jakarta dengan melibatkan puluhan media online di Indonesia serta jejaring ratusan pemeriksa fakta di seluruh Indonesia.

    Facebook Twitter Instagram YouTube
    Informasi
    • Cekfakta.com
    • info@cekfakta.com
    • Whatsapp di 082176503669
    Copyright © 2023. Designed by Cek Fakta.
    • About
    • LMS
    • Contact

    Type Pencarian Judul Enter to search. Press Esc to cancel.