Cek Fakta
    Facebook Twitter Instagram
    Cek Fakta
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    Wednesday, November 8
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    CekFakta
    Banner
    • Home
    • Terbaru
    • Kegiatan
    • Debat Pilpres 2024
    • Pilkada 2024
    • Hasil Riset
      • Penelitian
      • Buku
      • Modul Ajar
      • Policy Brief
    CekFakta
    You are at:Home»Fabricated Content»[SALAH] Tautan Bantuan Sosial Finansial Sebesar Rp5.500.000 dari Bank SulutGo
    Fabricated Content

    [SALAH] Tautan Bantuan Sosial Finansial Sebesar Rp5.500.000 dari Bank SulutGo

    Jane DoePublish date2021-04-19
    Share
    Facebook

    Berita

    “Bantuan sosial finansial sebesar Rp 5.500.000.
    2 NIK untuk 1 KK
    Daftar lengkap
    https : //banksulut[dot]club/bantuan/?sulut”

    HASIL CEK FAKTA

    Telah beredar pesan berantai melalui WhatsApp berisi informasi dan tautan terkait bantuan sosial finansial sebesr Rp5.500.000 yang disediakan oleh Bank SulutGo. Setelah tautan tersebut dibuka, calon penerima bantuan diminta untuk mengikuti petunjuk yang ada pada laman tersebut.

    Berdasarkan hasil penelusuran, tautan tersebut bukanlah tautan situs resmi yang diluncurkan oleh Bank Sulut. Melalui unggahan di halaman Facebook resmi Bank SulutGo Kantor Pusat, pihaknya membantah adanya tautan bantuan sosial oleh Bank SulutGo. Adapun situs resmi yang dapat diakses masyarakat adalah https://www.banksulutgo.co.id/.

    Mengutip dari Manado Post, Kepala Divisi Corporate Secretary Bank SulutGo, Linda Moniaga mengonfirmasi bahwa situs bantuan sosial yang beredar di masyarakat itu adalah hoaks.

    “Informasi itu Hoax. Website resmi Bank SulutGo www.banksulutgo.co.id tidak ada yang lain. Jadi, jika ada informasi yang mengatasnamakan Bank SulutGo itu tidak benar. Kami mengimbau agar lebih berhati-hati dan waspada agar tidak percaya terhadap segala bentuk penipuan,” tegasnya yang didampingi oleh Pemimpin Departemen Public Relation Heince J. Rumende.

    Dari berbagai fakta yang telah dijabarkan, pesan berantai terkait yang disebarkan melalui WhatsApp itu dapat dikategorikan sebagai konten palsu.

    KESIMPULAN

    Hasil Periksa Fakta Renanda Dwina Putri (Anggota Komisariat MAFINDO Universitas Pendidikan Indonesia)

    Tautan palsu. Faktanya, pihak Bank SulutGo membantah adanya situs bantuan sosial finansial yang disediakan oleh pihaknya.

    Rujukan

    https://www.facebook.com/609388542418865/posts/4265974086760274/?d=n

    https://manadopost.jawapos.com/berita-terbaru/15/04/2021/waspada-penipuan-bansos-mengatasnamakan-bank-sulutgo/

    Publish date : 2021-04-19

    Update Terbaru

    Sidebar Ad
    Update Terbaru
    About
    About

    CekFakta.com adalah sebuah sebuah proyek kolaboratif pengecekan fakta yang diinisiasi Mafindo (Masyarakat Antifitnah Indonesia), AJI (Aliansi Jurnalis Independen) dan AMSI (Asosiasi Media Siber Indonesia).

    Kolaborasi ini diluncurkan di ‘Trusted Media Summit 2018’ pada Sabtu, 5 Mei 2018 di Jakarta dengan melibatkan puluhan media online di Indonesia serta jejaring ratusan pemeriksa fakta di seluruh Indonesia.

    Facebook Twitter Instagram YouTube
    Informasi
    • Cekfakta.com
    • info@cekfakta.com
    • Whatsapp di 082176503669
    Copyright © 2023. Designed by Cek Fakta.
    • About
    • LMS
    • Contact

    Type Pencarian Judul Enter to search. Press Esc to cancel.