Cek Fakta
    Facebook Twitter Instagram
    Cek Fakta
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    Wednesday, November 8
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    CekFakta
    Banner
    • Home
    • Terbaru
    • Kegiatan
    • Debat Pilpres 2024
    • Pilkada 2024
    • Hasil Riset
      • Penelitian
      • Buku
      • Modul Ajar
      • Policy Brief
    CekFakta
    You are at:Home»Manipulated Content»[SALAH] Bill Gates Membeli Telegram
    Manipulated Content

    [SALAH] Bill Gates Membeli Telegram

    Jane DoePublish date2021-04-14
    Share
    Facebook

    Berita

    “600 Million Dollars Deal Bill Gates Buys Telegram”
    [Terjemahan]
    “Kesepakatan 600 Juta Dolar Bill Gates Membeli Telegram”
    “So they shut down Parler… there has been changes to farcebook no news media and the constant farce checkers… so now everyone is moving to social platform Telegram to get the Scamdemic facts out there and now bill Gates buys that… come on … the western world sounding more like China’s peoples social restrictions everyday”
    [Terjemahan]
    “Jadi mereka menutup Parler … telah ada perubahan pada buku lelucon tidak ada media berita dan pemeriksa lelucon yang konstan … jadi sekarang semua orang pindah ke platform sosial Telegram untuk mendapatkan fakta Scamdemic di luar sana dan sekarang Bill Gates membeli itu … ayolah … dunia barat terdengar lebih seperti pembatasan sosial masyarakat China setiap hari”

    HASIL CEK FAKTA

    Beredar sebuah informasi di media sosial Facebook yang mengklaim bahwa pendiri Microsoft, Bill Gates, telah membeli aplikasi chat Telegram. Dalam unggahan tersebut menampilkan gambar screenshot berita Fox News yang memiliki headline “Kesepakatn 600 juta dollar (AS) Bill Gates membeli telegram”.

    Namun setelah ditelusuri, foto yang terlampir dalam unggahan tersebut merupakan foto suntingan yaitu pada bagian headline atau judul berita. Dilansir dari APF Fact Check, Fox News tidak pernah memberitakan Bill Gates membeli telegram. Headline asli rekaman yang dijadikan screenshot itu menampilkan narasi “Selebriti menentang budaya cancel culture”dan tidak ada sangkut pautnya dengan Bill Gates.

    Isu tersebut juga telah dibantah oleh Durov, Pendiri Telegram, di akun resminya menuliskan bahwa Ia tidak akan menjual aplikasi chat tersebut “Kami tidak akan menjual perusahaan seperti para pendiri WhatsApp. Dunia membutuhkan Telegram untuk tetap independen,” ujar Durov dalam unggahan resminya di Telegram pada 22 Desember 2020.

    Dilansir dari Reuters, juru bicara Bill and Melinda Gates Foundation mengatakan bahwa Bill Gates tidak memiliki hubungan keuangan dengan Telegram.

    Mengacu kepada seluruh referensi, klaim bahwa Bill Gates membeli Telegram adalah hoaks dalam kategori konten yang dimanipulasi.

    KESIMPULAN

    Hasil Periksa Fakta Fathia Islamiyatul Syahida (Universitas Pendidikan Indonesia)

    Klaim tersebut salah dan merupakan hasil suntingan. Dilansir dari Reuters, juru bicara Bill and Melinda Gates Foundation mengatakan bahwa Bill Gates tidak memiliki hubungan keuangan dengan Telegram.

    Rujukan

    https://factcheck.afp.com/bill-gates-has-not-bought-telegram-messaging-app

    https://www.reuters.com/article/factcheck-gates-telegram-idUSL1N2LZ1R9

    https://kumparan.com/kumparantech/bill-gates-beli-telegram-600-juta-dolar-as-ini-faktanya-1vVNmaJP8Sm/full

    Publish date : 2021-04-14

    Update Terbaru

    Sidebar Ad
    Update Terbaru
    About
    About

    CekFakta.com adalah sebuah sebuah proyek kolaboratif pengecekan fakta yang diinisiasi Mafindo (Masyarakat Antifitnah Indonesia), AJI (Aliansi Jurnalis Independen) dan AMSI (Asosiasi Media Siber Indonesia).

    Kolaborasi ini diluncurkan di ‘Trusted Media Summit 2018’ pada Sabtu, 5 Mei 2018 di Jakarta dengan melibatkan puluhan media online di Indonesia serta jejaring ratusan pemeriksa fakta di seluruh Indonesia.

    Facebook Twitter Instagram YouTube
    Informasi
    • Cekfakta.com
    • info@cekfakta.com
    • Whatsapp di 082176503669
    Copyright © 2023. Designed by Cek Fakta.
    • About
    • LMS
    • Contact

    Type Pencarian Judul Enter to search. Press Esc to cancel.