Cek Fakta
    Facebook Twitter Instagram
    Cek Fakta
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    Wednesday, November 8
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    CekFakta
    Banner
    • Home
    • Terbaru
    • Kegiatan
    • Debat Pilpres 2024
    • Pilkada 2024
    • Hasil Riset
      • Penelitian
      • Buku
      • Modul Ajar
      • Policy Brief
    CekFakta
    You are at:Home»Misleading Content»[SALAH] Video Air Rebusan Belimbing Wuluh Dapat Mencegah dan Menyembuhkan Covid-19
    Misleading Content

    [SALAH] Video Air Rebusan Belimbing Wuluh Dapat Mencegah dan Menyembuhkan Covid-19

    Jane DoePublish date2021-02-06
    Share
    Facebook

    Berita

    Beredar sebuah postingan dari akun Facebook Keyza Fie memposting video yang berisikan resep untuk mencegah dan menyembuhkan Covid-19 dengan menggunakan air rebusan belimbing wuluh. Postingan tersebut disukai 21 kali, dikomentari 10 kali, dan disebarkan kembali sebanyak 4 kali.

    HASIL CEK FAKTA

    Berdasarkan artikel periksa fakta liputan6.com. Irtya Qiyamulail sebagai Ahli Gizi KONI DKI Jakarta sekaligus APKI Approved Educator menyatakan bahwa klaim tersebut tidak benar, ia menjelaskan belum ada penelitian yang menyebutkan satu makanan tertentu termasuk air rebusan belimbing wuluh dapat menyebuhkan atau mencegah dari tertular Covid-19. Belimbing wuluh memiliki kandungan vitamin C yang tinggi tetapi kandungannya akan berkurang melalui proses perebusan, khasiat lainnya seperti mengobati jerawat, menangkal radikal bebas, mengobati luka, hingga menurunkan tekanan darah tinggi.

    Irtya juga menjelaskan asam dari belimbung wuluh tidak bisa dikonsumsi oleh orang yang sedang sakit radang usus atau batu ginjal. Menurut artikel dari sehatq.com, meminum jus belimbung wuluh dalam jumlah banyak dapat menyebabkan asam oxalic masuk ke dalam tubuh dalam jumlah banyak dan menimbulkan efek keracunan, nefropati akut, dan dapat mengakibatkan gagal ginjal.

    Melihat dari penjelasan tersebut, klaim air rebusan belimbing wuluh dapat mencegah dan menyembuhkan Covid-19 adalah tidak benar sehingga termasuk dalam kategori Konten yang Menyesatkan/Misleading Content.

    KESIMPULAN

    Rujukan

    https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4475275/cek-fakta-tidak-benar-air-rebusan-belimbing-bisa-cegah-dan-sembuhkan-covid-19

    https://www.sehatq.com/artikel/khasiat-belimbing-wuluh-dan-efek-sampingnya

    Publish date : 2021-02-06

    Update Terbaru

    Sidebar Ad
    Update Terbaru
    About
    About

    CekFakta.com adalah sebuah sebuah proyek kolaboratif pengecekan fakta yang diinisiasi Mafindo (Masyarakat Antifitnah Indonesia), AJI (Aliansi Jurnalis Independen) dan AMSI (Asosiasi Media Siber Indonesia).

    Kolaborasi ini diluncurkan di ‘Trusted Media Summit 2018’ pada Sabtu, 5 Mei 2018 di Jakarta dengan melibatkan puluhan media online di Indonesia serta jejaring ratusan pemeriksa fakta di seluruh Indonesia.

    Facebook Twitter Instagram YouTube
    Informasi
    • Cekfakta.com
    • info@cekfakta.com
    • Whatsapp di 082176503669
    Copyright © 2023. Designed by Cek Fakta.
    • About
    • LMS
    • Contact

    Type Pencarian Judul Enter to search. Press Esc to cancel.