Cek Fakta
    Facebook Twitter Instagram
    Cek Fakta
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    Wednesday, November 8
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    CekFakta
    Banner
    • Home
    • Terbaru
    • Kegiatan
    • Debat Pilpres 2024
    • Pilkada 2024
    • Hasil Riset
      • Penelitian
      • Buku
      • Modul Ajar
      • Policy Brief
    CekFakta
    You are at:Home»Manipulated Content»[SALAH] “Esemka akhirnya berekspansi besar-besaran dalam proyek antariksa”
    Manipulated Content

    [SALAH] “Esemka akhirnya berekspansi besar-besaran dalam proyek antariksa”

    Jane DoePublish date2021-01-21
    Share
    Facebook

    Berita

    Akun Facebook Dukung Jokowi 3 Periode mengunggah gambar yang memperlihatkan sebuah roket yang tengah lepas landas di landasan peluncuran dan pada gambar tersebut terdapat gedung pabrik berlogo Esemka. Postingan yang diunggah pada 19 Januari 2021 ini telah mendapat 134 komentar dan telah dibagikan 34 kali oleh pengguna Facebook lainnya.

    HASIL CEK FAKTA

    Berdasarkan hasil penelusuran, gambar tersebut adalah hasil suntingan/editan. Ditemukan gambar asli pada laman Reuters.com berjudul “Debut Launch of SpaceX Falcon Heavy” diunggah pada 6 Februari 2018. Roket tersebut adalah Roket SpaceX Falcon Heavy milik perusahaan SpaceX.

    Roket SpaceX Falcon Heavy untuk pertama kalinya lepas landas dari landasan peluncuran bersejarah 39-A di Kennedy Space Center di Cape Canaveral, Florida, 6 Februari 2018. Roket SpaceX Falcon Heavy adalah kendaraan peluncur besar yang dirancang untuk memberikan muatan maksimum 64 ton ke orbit Bumi yang rendah.

    Dengan demikian, gambar dengan klaim Esemka berekspansi besar-besaran dalam proyek antariksa adalah tidak benar karena gambar tersebut hasil editan dan termasuk dalam kategori konten yang dimanipulasi.

    KESIMPULAN

    Rujukan

    https://www.reuters.com/news/picture/debut-launch-of-spacex-falcon-heavy-idUSRTX4RHT6

    https://tirto.id/falcon-heavy-roket-terkuat-milik-spacex-sukses-diluncurkan-hari-ini-cEpp

    Publish date : 2021-01-21

    Update Terbaru

    Sidebar Ad
    Update Terbaru
    About
    About

    CekFakta.com adalah sebuah sebuah proyek kolaboratif pengecekan fakta yang diinisiasi Mafindo (Masyarakat Antifitnah Indonesia), AJI (Aliansi Jurnalis Independen) dan AMSI (Asosiasi Media Siber Indonesia).

    Kolaborasi ini diluncurkan di ‘Trusted Media Summit 2018’ pada Sabtu, 5 Mei 2018 di Jakarta dengan melibatkan puluhan media online di Indonesia serta jejaring ratusan pemeriksa fakta di seluruh Indonesia.

    Facebook Twitter Instagram YouTube
    Informasi
    • Cekfakta.com
    • info@cekfakta.com
    • Whatsapp di 082176503669
    Copyright © 2023. Designed by Cek Fakta.
    • About
    • LMS
    • Contact

    Type Pencarian Judul Enter to search. Press Esc to cancel.