Cek Fakta
    Facebook Twitter Instagram
    Cek Fakta
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    Wednesday, November 8
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    CekFakta
    Banner
    • Home
    • Terbaru
    • Kegiatan
    • Debat Pilpres 2024
    • Pilkada 2024
    • Hasil Riset
      • Penelitian
      • Buku
      • Modul Ajar
      • Policy Brief
    CekFakta
    You are at:Home»False Context»[SALAH] “Holland memasang 600 jembatan seperti ini, untuk membantu hewan menyeberangi jalan”
    False Context

    [SALAH] “Holland memasang 600 jembatan seperti ini, untuk membantu hewan menyeberangi jalan”

    Jane DoePublish date2020-11-04
    Share
    Facebook

    Berita

    Akun Donna Turner (fb.com/donna.turner.984786) mengunggah sebuah gambar yang memperlihatkan jembatan penyeberangan untuk hewan yang diklaim dipasang di Holland, Belanda.

    Berikut narasi yang ada di gambar tersebut:

    “Holland put 600 bridges like this, to help the animals cross the routes. Applause for the Netherlands” atau yang jika diterjemahkan ke Bahasa Indonesia menjadi: “Holland memasang 600 jembatan seperti ini, untuk membantu hewan menyeberangi jalan. Tepuk tangan untuk Belanda.”

    HASIL CEK FAKTA

    Berdasarkan hasil penelusuran, klaim bahwa di Holland, Belanda ada 600 jembatan untuk membantu hewan penyebrangan adalah klaim yang salah.

    Faktanya, bukan di Holland, Belanda. Jembatan ekologi itu berada di Singapura. Jembatan yang membentang di Bukit Timah Expressway itu menghubungkan Cagar Alam Bukit Timah dengan Cagar Alam Catchment Central.

    Dikutip dari Kompas, gambar yang identik, diunggah pada artikel berjudul “Animals Crossing Eco-Link@BKE: Safe passage for creatures over busy highway” yang dimuat di situs The Straits Times pada 11 Desember 2015.

    Dikutip dari situs resmi National Parks Board Singapura, jembatan bernama Eco-Link@BKE ini merupakan bagian dari upaya Singapura untuk melestarikan keanekaragaman hayati dalam lanskap perkotaan. Konstruksi dimulai pada tahun 2011 dan berakhir pada tahun 2013. Jembatan ekologis pertama di Asia Tenggara, Eco-Link@BKE sepanjang 62m bertujuan untuk memulihkan hubungan ekologis antara dua cagar alam – Cagar Alam Bukit Timah dan Cagar Alam Catchment Central.

    Dilansir dari Liputan6, Belanda juga mempunya 30 jembatan penyeberangan untuk satwa liar. Kendati bukan dari Belanda, jembatan untuk hewan liar itu tidak hanya bisa ditemui di Singapura. Jembatan ekologi seperti itu juga bisa ditemukan di negara-negara seperti Kanada dan Amerika Serikat.

    KESIMPULAN

    Bukan di Holland, Belanda. Jembatan ekologi itu berada di Singapura. Jembatan yang membentang di Bukit Timah Expressway itu menghubungkan Cagar Alam Bukit Timah dengan Cagar Alam Catchment Central.

    Rujukan

    http://graphics.straitstimes.com/STI/STIMEDIA/Interactives/2015/11/feature-ecolink-BKE-national-parks/index.html

    https://www.nparks.gov.sg/news/2015/11/factsheet-eco-link-at-bke

    https://www.kompas.com/tren/read/2020/11/02/213624565/klarifikasi-benarkah-jembatan-ini-ada-di-belanda?page=all#page2

    https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4400023/cek-fakta-benarkah-ini-jembatan-penyeberangan-untuk-hewan-di-belanda-simak-faktanya

    Publish date : 2020-11-04

    Update Terbaru

    Sidebar Ad
    Update Terbaru
    About
    About

    CekFakta.com adalah sebuah sebuah proyek kolaboratif pengecekan fakta yang diinisiasi Mafindo (Masyarakat Antifitnah Indonesia), AJI (Aliansi Jurnalis Independen) dan AMSI (Asosiasi Media Siber Indonesia).

    Kolaborasi ini diluncurkan di ‘Trusted Media Summit 2018’ pada Sabtu, 5 Mei 2018 di Jakarta dengan melibatkan puluhan media online di Indonesia serta jejaring ratusan pemeriksa fakta di seluruh Indonesia.

    Facebook Twitter Instagram YouTube
    Informasi
    • Cekfakta.com
    • info@cekfakta.com
    • Whatsapp di 082176503669
    Copyright © 2023. Designed by Cek Fakta.
    • About
    • LMS
    • Contact

    Type Pencarian Judul Enter to search. Press Esc to cancel.