Cek Fakta
    Facebook Twitter Instagram
    Cek Fakta
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    Wednesday, November 8
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    CekFakta
    Banner
    • Home
    • Terbaru
    • Kegiatan
    • Debat Pilpres 2024
    • Pilkada 2024
    • Hasil Riset
      • Penelitian
      • Buku
      • Modul Ajar
      • Policy Brief
    CekFakta
    You are at:Home»Fabricated Content»[SALAH] Hadiah Uang Tunai Program Semarak Lazada 2020
    Fabricated Content

    [SALAH] Hadiah Uang Tunai Program Semarak Lazada 2020

    Jane DoePublish date2020-09-23
    Share
    Facebook

    Berita

    Beredar pesan berantai melalui SMS mengenai Lazada membagikan hadiah uang tunai sebesar Rp175 juta. Dalam narasi disebutkan pembagian hadiah tersebut bagian dari “Program Semarak Lazada 2020” dan dalam pesan itu juga disertakan tautan.

    Berikut kutipan narasinya:

    “Resmi Dr Lazada Slmt Anda T-Pilih Mdptkan Uang Tunai Rp.175,000,000.- Dr Program Semarak Lazada 2020 Kode ID_VSG88D9 U/info Klik www[dot]gebyarundian-ptlazada[dot]ml”

    HASIL CEK FAKTA

    Berdasarkan hasil penelusuran, isi pesan seperti itu merupakan modus penipuan mengatasnamakan Lazada Indonesia. Isi pesan semacam itu sudah sering beredar mengatasnamakan Lazada Indonesia.

    CMO Lazada Indonesia, Monika Rudijono, dalam keterangan resminya, Jumat (8/3/2019) menyatakan bahwa Lazada Indonesia mengumumkan konten atau kuis apa pun melalui akun resmi perusahaan dan media terpercaya.

    Oleh sebab itu, perusahaan mengimbau masyarakat untuk tidak terkecoh dengan segala penipuan yang mengatasnamakan Lazada. Akun-akun resmi milik layanan e-commerce itu adalah Lazada Indonesia di Facebook (https://web.facebook.com/LazadaIndonesia), Twitter @lazaadaid, Instagram @lazada_id, YouTube Lazada Indonesia, Line[Lazada]( 3236775 "") Indonesia. Di luar akun tersebut, pengumuman kontes dan pemenang juga diumumkan di media online, cetak, radio, dan TV yang terakreditasi dan terdaftar di Dewan Pers Indonesia.

    "Semua konten dan kuis yang kami adakan hanya dilakukan dan diumumkan pada akun resmi Lazada Indonesia, serta media online, cetak, radio dan TV yang terakreditasi dan terdaftar di Dewan Pers Indonesia," ungkap Monika yang dilansir dari liputan6.com.

    KESIMPULAN

    Program bukan berasal dari Lazada Indonesia. Untuk informasi resmi terkait program yang dilakukan Lazada Indonesia diumumkan di kanal-kanal resmi milik Lazada yang sudah terverifikasi, bukan melalui SMS berantai.

    Rujukan

    https://web.facebook.com/groups/fafhh/permalink/1295861120746420/

    https://turnbackhoax.id/2020/09/23/salah-hadiah-uang-tunai-program-semarak-lazada-2020/

    https://www.liputan6.com/tekno/read/3911995/sms-penipuan-mengatasnamakan-lazada-bikin-heboh-ini-penjelasannya

    https://www.infoperbankan.com/umum/sms-penipuan-mengatasnamakan-lazada.html

    https://web.facebook.com/LazadaIndonesia

    https://www.instagram.com/lazada_id/

    https://twitter.com/LazadaID

    Publish date : 2020-09-23

    Update Terbaru

    Sidebar Ad
    Update Terbaru
    About
    About

    CekFakta.com adalah sebuah sebuah proyek kolaboratif pengecekan fakta yang diinisiasi Mafindo (Masyarakat Antifitnah Indonesia), AJI (Aliansi Jurnalis Independen) dan AMSI (Asosiasi Media Siber Indonesia).

    Kolaborasi ini diluncurkan di ‘Trusted Media Summit 2018’ pada Sabtu, 5 Mei 2018 di Jakarta dengan melibatkan puluhan media online di Indonesia serta jejaring ratusan pemeriksa fakta di seluruh Indonesia.

    Facebook Twitter Instagram YouTube
    Informasi
    • Cekfakta.com
    • info@cekfakta.com
    • Whatsapp di 082176503669
    Copyright © 2023. Designed by Cek Fakta.
    • About
    • LMS
    • Contact

    Type Pencarian Judul Enter to search. Press Esc to cancel.