Cek Fakta
    Facebook Twitter Instagram
    Cek Fakta
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    Wednesday, November 8
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    CekFakta
    Banner
    • Home
    • Terbaru
    • Kegiatan
    • Debat Pilpres 2024
    • Pilkada 2024
    • Hasil Riset
      • Penelitian
      • Buku
      • Modul Ajar
      • Policy Brief
    CekFakta
    You are at:Home»Manipulated Content»[SALAH] Pernyataan Maruarar Sebut Orang yang Tak Pilih Jokowi Bodoh dan Gila
    Manipulated Content

    [SALAH] Pernyataan Maruarar Sebut Orang yang Tak Pilih Jokowi Bodoh dan Gila

    Jane DoePublish date2020-08-24
    Share
    Facebook

    Berita

    Akun Facebook bernama Ferry Ansyah mengunggah status pada tanggal 23/8/2020 di grup ‘SAHABAT ADIAN NAPITUPULU’. Status tersebut berupa layar tangkap berita dengan narasi bertuliskan “Tak mempan diserang sana-sini, Maruarar: Kekuatan Jokowi itu rakyat. Hanya Orang Bodoh Dan Gila, Yang Tak Mau Pak Jokowi, Jadi Presiden RI.”

    Berikut kutipan narasinya:

    “Tak mempan diserang sana-sini, Maruarar: Kekuatan Jokowi itu rakyat. Hanya Orang Bodoh Dan Gila, Yang Tak Mau Pak Jokowi, Jadi Presiden RI”

    HASIL CEK FAKTA

    Setelah ditelusuri, artikel asli diunggah pada laman hops.id pada tanggal 22/8/2020 dengan judul asli “Tak mempan diserang sana-sini, Maruarar: Kekuatan Jokowi itu rakyat”. Dalam artikel tersebut dijelaskan mengenai respon dari Maruarar Sirait terkait deklarasi Koalisis Aksi Menyelamatkan Indonesia atau KAMI pada 17 Agustus lalu. Marurarar memastikan, kehadiran kelompok KAMI merupakan hal yang biasa di negara demokrasi.

    Dilansir dari tribunnews.com Maruarar juga mengatakan bahwa dalam sistem negara yang demokratis, keseimbangan itu diperlukan. "Bagus-bagus saja untuk check and balances. Pemerintah kan perlu check and balances juga," kata Maruarar Jumat (21/8/2020). Tidak ditemukan pernyataan Maruarar yang mengatakan pihak yang tidak menginginkan Jokowi sebagai orang bodoh dan gila.

    KESIMPULAN

    Gambar suntingan atau editan. Berita asli berjudul ‘Tak mempan diserang sana-sini, Maruarar: Kekuatan Jokowi itu rakyat’, tidak terdapat pernyataan Maruarar Sirait yang menyebut orang bodoh dan gila.

    Rujukan

    https://turnbackhoax.id/2020/08/24/salah-pernyataan-maruarar-sebut-orang-yang-tak-pilih-jokowi-bodoh-dan-gila/

    https://www.hops.id/tak-mempan-diserang-sana-sini-maruarar-kekuatan-jokowi-itu-rakyat/

    https://nasional.sindonews.com/read/140594/12/maruarar-sirait-kekuatan-jokowi-itu-rakyat-dan-bukan-elite-1598072895

    https://www.tribunnews.com/nasional/2020/08/21/ditanya-soal-kami-maruarar-jawab-sah-sah-saja-untuk-check-and-balances

    Publish date : 2020-08-24

    Update Terbaru

    Sidebar Ad
    Update Terbaru
    About
    About

    CekFakta.com adalah sebuah sebuah proyek kolaboratif pengecekan fakta yang diinisiasi Mafindo (Masyarakat Antifitnah Indonesia), AJI (Aliansi Jurnalis Independen) dan AMSI (Asosiasi Media Siber Indonesia).

    Kolaborasi ini diluncurkan di ‘Trusted Media Summit 2018’ pada Sabtu, 5 Mei 2018 di Jakarta dengan melibatkan puluhan media online di Indonesia serta jejaring ratusan pemeriksa fakta di seluruh Indonesia.

    Facebook Twitter Instagram YouTube
    Informasi
    • Cekfakta.com
    • info@cekfakta.com
    • Whatsapp di 082176503669
    Copyright © 2023. Designed by Cek Fakta.
    • About
    • LMS
    • Contact

    Type Pencarian Judul Enter to search. Press Esc to cancel.