Cek Fakta
    Facebook Twitter Instagram
    Cek Fakta
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    Wednesday, November 8
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    CekFakta
    Banner
    • Home
    • Terbaru
    • Kegiatan
    • Debat Pilpres 2024
    • Pilkada 2024
    • Hasil Riset
      • Penelitian
      • Buku
      • Modul Ajar
      • Policy Brief
    CekFakta
    You are at:Home»Manipulated Content»[SALAH] Rocky Gerung Gabung ke PDIP
    Manipulated Content

    [SALAH] Rocky Gerung Gabung ke PDIP

    Jane DoePublish date2024-10-16
    Share
    Facebook

    Berita

    Pada Selasa (1/10/2024) beredar video [arsip] dari kanal YouTube “MIMBAR POLITIK” yang mengeklaim Rocky Gerung masuk PDIP. Narasi diperkuat dengan thumbnail (foto sampul) yang memperlihatkan Rocky mengenakan baju PDIP.

    Berikut narasi lengkapnya:

    ROCKY NEKAD MASUK PDIP
    ROCKY MASUK PDIP?
    AKUI JATUH CINTA KEPADA MEGAWATI

    Per Minggu (6/10/2024), konten tersebut sudah telah ditonton 1.200 kali.

    HASIL CEK FAKTA

    Tim pemeriksa fakta Mafindo (TurnBackHoax) pertama-tama menelusuri kebenaran klaim tersebut dengan memasukkan kata kunci “Rocky Gerung bergabung ke PDIP” lewat mesin pencarian Google. Hasilnya, tidak ditemukan nama Rocky Gerung sebagai kader partai manapun.

    Kami kemudian mengulik kebenaran foto sampul dari video unggahan. Menggunakan Google Lens, diketahui foto asli berasal dari pemberitaan JPNN.com, yang didokumentasikan saat pertemuan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto bersama Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dan Ketua DPP PDIP Bidang Kehormatan Komarudin Watubun di Jakarta, Senin (22/5).

    Pembuat konten video bernarasi “Rocky Gerung gabung ke PDIP” mengganti wajah Gibran menjadi Rocky Gerung.

    Video berdurasi 9 menit 15 detik tersebut sama sekali tidak membahas bergabungnya Rocky ke PDIP. Unggahan hanya berisi potongan video kanal Youtube DSTV yang menampilkan perbincangan antara Deddy Sitorus dengan Rocky Gerung. Keduanya berbincang tentang Megawati yang mereka sebut memiliki “girl power”.

    KESIMPULAN

    Unggahan video dengan klaim “Rocky Gerung masuk ke PDIP” merupakan konten yang dimanipulasi (manipulated content).

    Rujukan

    https://http[JPNN.com] Pesan Megawati kepada Gibran: Berpolitik Harus Waspada Manuver

    https://youtu.be/WzNTT4HShr4?si=TstUnScnk1zwgosr (tautan asli unggahan akun Youtube Mimbar Politik)

    Publish date : 2024-10-16

    Update Terbaru

    Sidebar Ad
    Update Terbaru
    About
    About

    CekFakta.com adalah sebuah sebuah proyek kolaboratif pengecekan fakta yang diinisiasi Mafindo (Masyarakat Antifitnah Indonesia), AJI (Aliansi Jurnalis Independen) dan AMSI (Asosiasi Media Siber Indonesia).

    Kolaborasi ini diluncurkan di ‘Trusted Media Summit 2018’ pada Sabtu, 5 Mei 2018 di Jakarta dengan melibatkan puluhan media online di Indonesia serta jejaring ratusan pemeriksa fakta di seluruh Indonesia.

    Facebook Twitter Instagram YouTube
    Informasi
    • Cekfakta.com
    • info@cekfakta.com
    • Whatsapp di 082176503669
    Copyright © 2023. Designed by Cek Fakta.
    • About
    • LMS
    • Contact

    Type Pencarian Judul Enter to search. Press Esc to cancel.