Cek Fakta
    Facebook Twitter Instagram
    Cek Fakta
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    Wednesday, November 8
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    CekFakta
    Banner
    • Home
    • Terbaru
    • Kegiatan
    • Debat Pilpres 2024
    • Pilkada 2024
    • Hasil Riset
      • Penelitian
      • Buku
      • Modul Ajar
      • Policy Brief
    CekFakta
    You are at:Home»CekFakta»[KLARIFIKASI] Video Ledakan Pom Bensin di Yaman Diklaim Serangan Iran ke Israel
    CekFakta

    [KLARIFIKASI] Video Ledakan Pom Bensin di Yaman Diklaim Serangan Iran ke Israel

    Jane DoePublish date2024-10-03
    Kompas
    Share
    Facebook

    Berita

    KOMPAS.com - Beredar video yang diklaim menunjukkan dampak serangan Iran ke Israel pada Selasa (1/10/2024). Tampak kobaran api membumbung tinggi di wilayah perkotaan.

    Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, klaim tersebut tidak benar.

    Sebagai konteks, Garda Revolusi Iran (IRGC) menembakkan sekitar 180 rudal ke wilayah Israel pada Selasa (1/10/2024).

    Serangan itu adalah balasan atas pembunuhan pemimpin kelompok perlawanan di Lebanon dan Palestina, yang selama ini didukung Iran.

    Video kobaran api di sebuah wilayah perkotaan yang diklaim sebagai dampak serangan Iran ke Israel dibagikan oleh akun Facebook ini, ini, dan ini, pada Selasa (1/10/2024).

    Berikut narasi yang dibagikan:

    Video yang beredar di grup Telegram Israel menunjukkan dampak dari serangan Iran ke Israel. Api masih berkobar. Israel telah meminta orang-orang untuk tidak mengedarkan video dan atau membagikan foto-foto tersebut.

    Screenshot Video ledakan pom bensin di Aden, Yaman, dibagikan dengan konteks keliru

    HASIL CEK FAKTA

    Tim Cek Fakta Kompas.com menelusuri potongan video tersebut dengan teknik reverse image search menggunakan Google Lens.

    Hasilnya, video serupa diunggah oleh akun YouTube DailyBuzzToday pada 31 Agustus 2024. Judul video menyebutkan bahwa peristiwa itu terjadi di Aden, Yaman.

    Penelusuran lebih lanjut menemukan video serupa diunggah oleh akun YouTube CGTN Europe pada 31 Agustus 2024. Deskripsi video menyebutkan, peristiwa itu terjadi di Aden, Yaman.

    Menurut deskripsi yang dicantumkan, sebuah pom bensin di Aden meledak dan memicu kebakaran besar. Insiden itu menewaskan lima orang dan melukai 13 orang lainnya

    KESIMPULAN

    Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, video kobaran api di sebuah wilayah perkotaan yang diklaim sebagai dampak serangan Iran ke Israel perlu diluruskan.

    Video itu bukan menunjukkan dampak serangan Iran ke Israel. Video tersebut adalah insiden ledakan pom bensin di Aden, Yaman, pada 31 Agustus 2024.

    Rujukan

    https://www.facebook.com/reel/1061520842280097

    https://www.facebook.com/reel/1573983133471531

    https://www.facebook.com/reel/8487727807955033

    https://www.youtube.com/watch?v=fl3X2sJJRW8

    https://www.youtube.com/watch?v=PVg63EF1q84

    https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D

    Publish date : 2024-10-03

    Update Terbaru

    Sidebar Ad
    Update Terbaru
    About
    About

    CekFakta.com adalah sebuah sebuah proyek kolaboratif pengecekan fakta yang diinisiasi Mafindo (Masyarakat Antifitnah Indonesia), AJI (Aliansi Jurnalis Independen) dan AMSI (Asosiasi Media Siber Indonesia).

    Kolaborasi ini diluncurkan di ‘Trusted Media Summit 2018’ pada Sabtu, 5 Mei 2018 di Jakarta dengan melibatkan puluhan media online di Indonesia serta jejaring ratusan pemeriksa fakta di seluruh Indonesia.

    Facebook Twitter Instagram YouTube
    Informasi
    • Cekfakta.com
    • info@cekfakta.com
    • Whatsapp di 082176503669
    Copyright © 2023. Designed by Cek Fakta.
    • About
    • LMS
    • Contact

    Type Pencarian Judul Enter to search. Press Esc to cancel.