Berita
KOMPAS.com - Di media sosial beredar kolase foto dengan narasi penemuan pedang raksasa berusia 3000 tahun di Turkiye.
Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, kolase gambar tersebut merupakan konten manipulatif.
Kolase foto penemuan pedang raksasa di Turkiye disebarkan oleh akun Facebook ini, ini, ini, ini, dan ini.
Berikut narasi yang ditulis salah satu akun pada 24 Agustus 2024:
Para arkeolog di Turki menggali pedang besar berusia 3000 tahun dari sebuah peradaban kuno, menimbulkan pertanyaan tentang pejuang dan keahlian mereka.
Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, kolase gambar tersebut merupakan konten manipulatif.
Kolase foto penemuan pedang raksasa di Turkiye disebarkan oleh akun Facebook ini, ini, ini, ini, dan ini.
Berikut narasi yang ditulis salah satu akun pada 24 Agustus 2024:
Para arkeolog di Turki menggali pedang besar berusia 3000 tahun dari sebuah peradaban kuno, menimbulkan pertanyaan tentang pejuang dan keahlian mereka.
HASIL CEK FAKTA
Tim Cek Fakta Kompas.com mengecek keaslian gambar yang beredar dengan tools pendeteksi konten dihasilkan kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI), Hugging Face.
Terdapat tiga gambar yang ditampilkan. Pertama, gambar menampilkan pedang raksasa yang pangkalnya ada di pojok kiri dan bilahnya di pojok kanan.
Ada dua orang memakai jaket biru dongker, dengan helm putih, dan masker.
Hugging Face mengidentifikasi gambar tersebut memiliki probabilitas 61 persen dibuat dengan AI.
Gambar berikutnya menampilkan pedang raksasa dengan sudut pandang lebih jauh, menampilkan dua orang berada di sisi kanan dan kiri pedang.
Hugging Face mengidentifikasi gambar tersebut memiliki probabilitas 84 persen dibuat dengan AI.
Terakhir, gambar pedang besar di tumpukan tanah yang sedang dipegang oleh seseorang yang memakai jaket dan helm putih.
Tampak tangan kanannya menampilkan bentuk yang janggal.
Hugging Face mengidentifikasi gambar tersebut memiliki probabilitas 63 persen dibuat dengan AI.
Tidak ditemukan berita atau laporan kredibel yang membuktikan penemuan pedang raksasa di Turkiye.
Terdapat tiga gambar yang ditampilkan. Pertama, gambar menampilkan pedang raksasa yang pangkalnya ada di pojok kiri dan bilahnya di pojok kanan.
Ada dua orang memakai jaket biru dongker, dengan helm putih, dan masker.
Hugging Face mengidentifikasi gambar tersebut memiliki probabilitas 61 persen dibuat dengan AI.
Gambar berikutnya menampilkan pedang raksasa dengan sudut pandang lebih jauh, menampilkan dua orang berada di sisi kanan dan kiri pedang.
Hugging Face mengidentifikasi gambar tersebut memiliki probabilitas 84 persen dibuat dengan AI.
Terakhir, gambar pedang besar di tumpukan tanah yang sedang dipegang oleh seseorang yang memakai jaket dan helm putih.
Tampak tangan kanannya menampilkan bentuk yang janggal.
Hugging Face mengidentifikasi gambar tersebut memiliki probabilitas 63 persen dibuat dengan AI.
Tidak ditemukan berita atau laporan kredibel yang membuktikan penemuan pedang raksasa di Turkiye.
KESIMPULAN
Kolase gambar penemuan pedang raksasa berusia 3000 tahun di Turkiye merupakan konten manipulatif berbasis AI.
Hugging Face mengidentifikasi ketiga gambar sebagai gambar yang dihasilkan AI.
Hugging Face mengidentifikasi ketiga gambar sebagai gambar yang dihasilkan AI.
Rujukan
https://www.facebook.com/photo/?fbid=492260563426669&set=a.421821857137207
https://www.facebook.com/photo/?fbid=950649313742747&set=a.746092327531781
https://www.facebook.com/photo?fbid=8351167208278705&set=a.158644104197764
https://www.facebook.com/photo/?fbid=3015482178592168&set=a.144157509057997
https://www.facebook.com/photo/?fbid=2318652768466915&set=a.144967879168759
Publish date : 2024-09-27