Cek Fakta
    Facebook Twitter Instagram
    Cek Fakta
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    Wednesday, November 8
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    CekFakta
    Banner
    • Home
    • Terbaru
    • Kegiatan
    • Debat Pilpres 2024
    • Pilkada 2024
    • Hasil Riset
      • Penelitian
      • Buku
      • Modul Ajar
      • Policy Brief
    CekFakta
    You are at:Home»CekFakta»[HOAKS] Raja Salman Sebut Indonesia Negara Termunafik
    CekFakta

    [HOAKS] Raja Salman Sebut Indonesia Negara Termunafik

    Jane DoePublish date2024-09-25
    Kompas
    Share
    Facebook

    Berita

    KOMPAS.com - Beredar tangkapan layar artikel CNBC Indonesia mencatut nama Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al-Saud.

    Judul artikel menyebutkan, Raja Salman mengatakan bahwa Indonesia adalah negara paling munafik.

    Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, narasi itu tidak benar atau hoaks.

    Tangkapan layar artikel Raja Salman menyebut Indonesia negara termunafik, disebarkan oleh akun Facebook ini, ini, ini, ini, ini, dan ini.

    Berikut judul artikelnya:

    Raja Salman Sebut: Negara Termunafik Urutan Nomor Satu Indonesia

    Sementara, berikut narasi yang ditulis salah satu akun pada Sabtu (21/9/2024):

    Propoganda si Raja Ular untuk menutupi ketidak peduliannya terhadap PALESTINE

    HASIL CEK FAKTA

    Tangkapan layar yang beredar bersumber dari artikel CNBC Indonesia, 15 Agustus 2024 pukul 13.13 WIB.

    Judul aslinya yakni "Putra Mahkota Arab MBS Takut Dibunuh karena Israel".

    Artikel dengan foto menampilkan Putra Mahkota Mohammed bin Salman (MBS), membahas mengenai upaya pembunuhan pemimpin Arab Saudi.

    Tangkapan layar artikel tersebut telah disunting, kemudian diganti judulnya dengan narasi hoaks.

    Tidak ada berita atau laporan kredibel mengenai komentar Raja Salman yang menyatakan Indonesia negara munafik.

    KESIMPULAN

    Tangkapan layar artikel Raja Salman menyebut Indonesia negara termunafik merupakan hoaks.

    Artikel aslinya diambil dari CNBC Indonesia, 15 Agustus 2024, mengenai upaya pembunuhan para pemimpin Arab Saudi.

    Rujukan

    https://www.facebook.com/photo/?fbid=496838523235377&set=a.134888952763671

    https://www.facebook.com/photo/?fbid=577221384634456&set=a.114418727581393

    https://www.facebook.com/photo/?fbid=1268276121022132&set=a.104724397377316

    https://www.facebook.com/photo/?fbid=1680478946035201&set=a.697497857666653

    https://www.facebook.com/photo?fbid=534463345639422&set=gm.3893771350841894&idorvanity=3403727153179652

    https://www.facebook.com/photo?fbid=122129015684349690&set=a.122108904842349690

    https://www.cnbcindonesia.com/news/20240815130612-4-563294/putra-mahkota-arab-mbs-takut-dibunuh-karena-israel

    https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D

    Publish date : 2024-09-25

    Update Terbaru

    Sidebar Ad
    Update Terbaru
    About
    About

    CekFakta.com adalah sebuah sebuah proyek kolaboratif pengecekan fakta yang diinisiasi Mafindo (Masyarakat Antifitnah Indonesia), AJI (Aliansi Jurnalis Independen) dan AMSI (Asosiasi Media Siber Indonesia).

    Kolaborasi ini diluncurkan di ‘Trusted Media Summit 2018’ pada Sabtu, 5 Mei 2018 di Jakarta dengan melibatkan puluhan media online di Indonesia serta jejaring ratusan pemeriksa fakta di seluruh Indonesia.

    Facebook Twitter Instagram YouTube
    Informasi
    • Cekfakta.com
    • info@cekfakta.com
    • Whatsapp di 082176503669
    Copyright © 2023. Designed by Cek Fakta.
    • About
    • LMS
    • Contact

    Type Pencarian Judul Enter to search. Press Esc to cancel.