Berita
Viral Biksu Berusia 300 Tahun Ditemukan Hidup di Malang, Cek Faktanya
Benarkah biksu berusia 300 tahun ditemukan di Malang? Simak penelusurannya
Viral Biksu Berusia 300 Tahun Ditemukan Hidup di Malang, Cek Faktanya
Beredar unggahan di media sosial dengan narasi yang menyebut ada seorang biksu berusia 300 tahun ditemukan di Waduk Karangkates Malang.
Dalam unggahan tersebut terdapat foto seorang biksu dengan narasi sebagai berikut:
"Baru saja ditemukan seorang biksu dalam gua di pegunungan dekat Waduk Karangkates malang. Semula para masyarakat mengira ini sebuah mummi, setelah diamati dengan seksama ternyata denyut nadinya masih ada walaupun lemah sekali.
Diperkirakan biksu ini sdh berumur 300 tahunDi samping biksu itu terdapat uang logam kuno yang sudah tidak laku lagi, beberapa barang kuno seperti cawan, tenunan kuno yang sudah lapuk dan sebuah buku tua.Di dalam buku itu ada selembar kertas dengan tulisan India kuno.Kalau diterjemahkan dalam bahasa Indonesia, artinya kira-kira begini: "Lebih baik kita ngopi daripada mempercayai cerita ini, sebab kopi membuat kita lebih semangat".Jangan terlalu serius, semangat 😅🫰🏻Jangan lupa bersyukur dan bahagia..🔥⚽️"
Benarkah biksu berusia 300 tahun ditemukan di Malang? Simak penelusurannya
Viral Biksu Berusia 300 Tahun Ditemukan Hidup di Malang, Cek Faktanya
Beredar unggahan di media sosial dengan narasi yang menyebut ada seorang biksu berusia 300 tahun ditemukan di Waduk Karangkates Malang.
Dalam unggahan tersebut terdapat foto seorang biksu dengan narasi sebagai berikut:
"Baru saja ditemukan seorang biksu dalam gua di pegunungan dekat Waduk Karangkates malang. Semula para masyarakat mengira ini sebuah mummi, setelah diamati dengan seksama ternyata denyut nadinya masih ada walaupun lemah sekali.
Diperkirakan biksu ini sdh berumur 300 tahunDi samping biksu itu terdapat uang logam kuno yang sudah tidak laku lagi, beberapa barang kuno seperti cawan, tenunan kuno yang sudah lapuk dan sebuah buku tua.Di dalam buku itu ada selembar kertas dengan tulisan India kuno.Kalau diterjemahkan dalam bahasa Indonesia, artinya kira-kira begini: "Lebih baik kita ngopi daripada mempercayai cerita ini, sebab kopi membuat kita lebih semangat".Jangan terlalu serius, semangat 😅🫰🏻Jangan lupa bersyukur dan bahagia..🔥⚽️"
HASIL CEK FAKTA
Setelah dilakukan penelusuran, biksu dalam foto yang beredar bernama Luang Phor Pian asal Thailand dan telah meninggal dunia pada 16 November 2017 di Bangkok Thailand pada usia 92 tahun.
Dikutip dari artikel The Sun berjudul "SMILING DOWN ON US Dead Buddhist monk ‘smiles’ after his body was removed from his coffin two months after he died" yang tayang pada 22 Januari 2018.
Foto tersebut diambil tiga bulan setelah pemakamannya saat jenazah biksu itu dibawa pengikutnya untuk dipakaikan jubah baru.
Namun yang membuat terkejut jenazah biksu itu tidak membusuk dan tampak tersenyum.
Selain itu dalam unggahan juga disertai kalimat "Lebih baik kita ngopi daripada mempercayai cerita ini, sebab kopi membuat kita lebih semangat" yang menegaskan bahwa narasi dalam postingan merupakan satir.
Dikutip dari artikel The Sun berjudul "SMILING DOWN ON US Dead Buddhist monk ‘smiles’ after his body was removed from his coffin two months after he died" yang tayang pada 22 Januari 2018.
Foto tersebut diambil tiga bulan setelah pemakamannya saat jenazah biksu itu dibawa pengikutnya untuk dipakaikan jubah baru.
Namun yang membuat terkejut jenazah biksu itu tidak membusuk dan tampak tersenyum.
Selain itu dalam unggahan juga disertai kalimat "Lebih baik kita ngopi daripada mempercayai cerita ini, sebab kopi membuat kita lebih semangat" yang menegaskan bahwa narasi dalam postingan merupakan satir.
KESIMPULAN
Biksu berusia 300 tahun ditemukan di Waduk Karangkates Malang adalah tidak benar. Faktanya biksu tersebut telah meninggal dunia pada 16 November 2017 di Bangkok Thailand pada usia 92 tahun.
Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan, pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.
Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan, pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.
Rujukan
Publish date : 2024-07-09