Berita
Video berdurasi 20 detik yang memperlihatkan Presiden Joko Widodo yang berbicara akan memberikan uang Rp50 juta bila mengikuti akun sosial media miliknya beredar di Facebook. Dalam video, Presiden Jokowi berbicara dirinya akan membuktikan mentransfer Rp50 juta pada setiap orang yang follow dan menekan tanda love, panah pada akun miliknya.
Hingga artikel ini ditulis, video itu sudah 2,2 ribu kali dibagikan dan mendapatkan respon 17 ribu kali suka. Lantas, benarkah Presiden Joko Widodo akan memberikan Rp50 juta kepada setiap orang yang mengikuti akun media sosial miliknya?
HASIL CEK FAKTA
Tempo menelusuri sumber video yang dibagikan diatas dengan terlebih dahulu memfragmentasi menjadi gambar dengan menggunakan tools InVID, lalu gambar hasil fragmentasi ditelusuri dengan menggunakan tools Google Image dan Yandex Image.
Hasilnya video yang dibagikan tersebut identik dengan video kunjungan kerja presiden Joko Widodo ke ke Pasar Beringin Buntok, Barito Selatan, Kalimantan Tengah pada yang diunggah di akun Instagram resmi Presiden Jokowi pada 27 Juni 2024.
Pada video di akun Instagram, Presiden Joko Widodo tidak mengatakan akan memberikan uang Rp50 juta pada setiap orang bila mengikuti akun media sosial miliknya.
Faktanya, Presiden Joko Widodo mengatakan bila dirinya sedang berada di pasar, Barito Selatan, Provinsi Kalimantan Tengah untuk mengecek harga bahan pokok. Kunjungan kerja yang dilakukannya dalam rangka memastikan stabilitas harga bahan pokok dan berdialog langsung dengan para pedagang.
Dikutip dari kantor berita Antara, video blogging atau vlog percakapan presiden Joko Widodo dengan pedagang di Pasar Beringin Buntok, Barito Selatan, Kalimantan Tengah seputar harga pokok. Presiden bertanya pada seorang pedagang tentang harga bawang merah dan bawang putih yang kemudian dijawab bila harga bawang merah Rp45 ribu per kilogram, sedangkan bawang putih Rp40 ribu per kilogram.
KESIMPULAN
Berdasarkan hasil pemeriksaan Tempo, video berdurasi 20 detik yang memperlihatkan Presiden RI, Joko Widodo, akan memberikan uang Rp50 juta bila mengikuti akun sosial media miliknya adalah keliru. Tidak ada pernyataan resmi dari otoritas kepresidenan yang menyatakan Presiden Joko Widodo akan memberikan uang Rp50 juta bila mengikuti akun media sosial miliknya.
Video yang dibagikan bahkan identik dengan video kunjungan kerja Presiden Joko Widodo ke ke Pasar Beringin Buntok, Barito Selatan, Kalimantan Tengah yang juga diunggah di akun Instagram resmi Presiden Jokowi pada 27 Juni 2024. Di akun Instagram, ia tidak mengatakan akan memberikan uang Rp50 juta pada setiap orang bila mengikuti akun media sosial miliknya.
Rujukan
https://www.facebook.com/reel/850558343682318
https://setkab.go.id/presiden-jokowi-cek-harga-bahan-pokok-di-pasar-beringin-buntok/
Publish date : 2024-08-15