Berita
KOMPAS.com - Bermunculan akun-akun Facebook mengatasnamakan Bank Aceh yang menawarkan undian berhadiah.
Hadiah yang ditawarkan mulai dari kendaraan bermotor, barang elektronik, ponsel, emas, paket wisata, sampai paket umrah.
Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, akun itu palsu.
Akun Facebook yang menawarkan undian berhadiah memakai nama dan logo Bank Aceh, antara lain, Bank Aceh Gebyar Undian, Gebyar Undian Bank Action, Official gebyar Bank Aceh ID, Bank Aceh Syariah, dan Bank Aceh.
Berikut narasi yang ditulis salah satu akun, pada Jumat (19/7/2024):
Khusus Nasabah Yang Sudah Terdaftar Di BANK ACEH CMS Personal.Sobat BANK ACEH. Promo Daftar GEBYAR UNDIAN Di (BANK ACEH CMS Personal) nikmati promo hadiah menarik dibawah ini..!!!-10 unit mobil alphard-10 unit mobil CR-V Turbo-10 unit Mobil HR-V CVT-10 unit Mobil Xpander-10 unit Mobil Fortuner-10 unit Mobil BR-V-10 unit Mobil Brio-10 unit Mobil MBW-20 unit Motor Scopy-15 unit Motor Xmax-30 unit TV Led 50 in.-33 unit Smartphone Promax14-100 Emas Batangan & Logam Mulia-20 Paket Wisat Singgapore-20 Paket Umroh GratisPendaftaran secara online khusus Nasabah yang sudah aktif CMS PERSONAL BANK ACEH ,Silahkan Klik Daftar Sekarang.!!
akun Facebook Tangkapan layar konten hoaks di sebuah akun Facebook, Jumat (19/7/2024), mengatasnamakan Bank Aceh menawarkan undian berhadiah.
Hadiah yang ditawarkan mulai dari kendaraan bermotor, barang elektronik, ponsel, emas, paket wisata, sampai paket umrah.
Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, akun itu palsu.
Akun Facebook yang menawarkan undian berhadiah memakai nama dan logo Bank Aceh, antara lain, Bank Aceh Gebyar Undian, Gebyar Undian Bank Action, Official gebyar Bank Aceh ID, Bank Aceh Syariah, dan Bank Aceh.
Berikut narasi yang ditulis salah satu akun, pada Jumat (19/7/2024):
Khusus Nasabah Yang Sudah Terdaftar Di BANK ACEH CMS Personal.Sobat BANK ACEH. Promo Daftar GEBYAR UNDIAN Di (BANK ACEH CMS Personal) nikmati promo hadiah menarik dibawah ini..!!!-10 unit mobil alphard-10 unit mobil CR-V Turbo-10 unit Mobil HR-V CVT-10 unit Mobil Xpander-10 unit Mobil Fortuner-10 unit Mobil BR-V-10 unit Mobil Brio-10 unit Mobil MBW-20 unit Motor Scopy-15 unit Motor Xmax-30 unit TV Led 50 in.-33 unit Smartphone Promax14-100 Emas Batangan & Logam Mulia-20 Paket Wisat Singgapore-20 Paket Umroh GratisPendaftaran secara online khusus Nasabah yang sudah aktif CMS PERSONAL BANK ACEH ,Silahkan Klik Daftar Sekarang.!!
akun Facebook Tangkapan layar konten hoaks di sebuah akun Facebook, Jumat (19/7/2024), mengatasnamakan Bank Aceh menawarkan undian berhadiah.
HASIL CEK FAKTA
Akun-akun Facebook mengatasnamakan Bank Aceh menyertakan tautan yang diklaim sebagai syarat mendaftar undian berhadiah.
Tim Cek Fakta Kompas.com mengecek tautan tersebut tanpa perlu mengekliknya dengan bantuan URL Scan.
Tiga tautan mengarahkan ke situs eror atau tidak tersedia. Hasil pelacakannya dapat dilihat di sini, di sini, di sini, dan di sini.
Sementara, salah satu tautan memuat laman dengan memakai nama dan logo Bank Aceh.
Laman tersebut meminta nama pengguna, kata sandi, nomor ponsel, dan PIN sebagai syarat pendaftaran kupon undian.
Kendati demikian, laman tersebut bukanlah situs web resmi Bank Aceh. Begitu pula dengan tiga tautan lainnya.
Situs web resmi Bank Aceh hanya diakses melalui www.bankaceh.co.id.
Berdasarkan pantauan pada situs resminya, tidak terdapat program undian berhadiah yang dibuat oleh Bank Aceh. Sementara, akun Facebook resminya, yakni PT Bank Aceh Syariah.
Tim Cek Fakta Kompas.com mengecek tautan tersebut tanpa perlu mengekliknya dengan bantuan URL Scan.
Tiga tautan mengarahkan ke situs eror atau tidak tersedia. Hasil pelacakannya dapat dilihat di sini, di sini, di sini, dan di sini.
Sementara, salah satu tautan memuat laman dengan memakai nama dan logo Bank Aceh.
Laman tersebut meminta nama pengguna, kata sandi, nomor ponsel, dan PIN sebagai syarat pendaftaran kupon undian.
Kendati demikian, laman tersebut bukanlah situs web resmi Bank Aceh. Begitu pula dengan tiga tautan lainnya.
Situs web resmi Bank Aceh hanya diakses melalui www.bankaceh.co.id.
Berdasarkan pantauan pada situs resminya, tidak terdapat program undian berhadiah yang dibuat oleh Bank Aceh. Sementara, akun Facebook resminya, yakni PT Bank Aceh Syariah.
KESIMPULAN
Akun-akun Facebook mengatasnamakan Bank Aceh menawarkan undian berhadiah merupakan hoaks. Akun-akun yang beredar merupakan tiruan atau palsu.
Tautan yang diklaim sebagai syarat mendaftar undian berhadiah tidak mengarah ke situs resmi Bank Aceh.
Tautan yang diklaim sebagai syarat mendaftar undian berhadiah tidak mengarah ke situs resmi Bank Aceh.
Rujukan
https://urlscan.io/result/743e2429-8e36-4d9f-86c7-cebfa0eeb055/
https://urlscan.io/result/1695b3fa-0856-42b1-80bb-595aaaf154da/
https://urlscan.io/result/2d149d15-3774-4f74-b1d2-6b0736734945/
https://urlscan.io/result/4cdbbd78-bb4a-4210-b665-3588ad3c6b90/
Publish date : 2024-07-19