Berita
Sebuah video berisi klaim bahwa Tim Nasional U-23 Guinea didiskualifikasi dari Olimpiade Paris 2024 dan digantikan Tim Nasional U-23 Indonesia, beredar di TikTok (Arsip) pada 12 Mei 2024.
Narasi yang sama beredar di akun Facebook ini, ini, dan ini [ arsip ]. Peristiwa itu diklaim terjadi setelah PSSI melaporkan wasit di pertandingan U-23 Indonesia VS Guinea ke FIFA karena banyak kecurangan pada babak play-off.
Narasi lainnya ialah terdapat pelanggaran yang dilakukan Timnas Guinea yakni mencuri umur alias memasukkan pemain berusia 25 tahun dalam laga yang seharusnya diikuti peserta berusia di bawah 23 tahun.
Sejak dibagikan video berdurasi lebih dari 3 menit itu, setidaknya telah mendapatkan 2.803 komentar, dan dibagikan 4.128 kali. Namun, benarkah tim nasional U-23 Guinea didiskualifikasi dari Olimpiade Paris 2024?
HASIL CEK FAKTA
Tim Cek Fakta Tempo menelusuri video itu dengan memfragmentasikannya terlebih dahulu menggunakan layanan InVid WeVerify, lalu menelusurinya menggunakan layanan Reverse Image Search.
Tempo juga membandingkan narasi yang beredar itu dengan informasi dari sumber kredibel, dengan pencarian menggunakan kata kunci “Guinea VS Indonesia” di mesin pencari Google. Berikut hasil penelusurannya:
Video 1
Fragmen awal video yang beredar menampakkan pelatih Timnas Guinea, Kaba Diawara, pelatih Tim Nasional Guinea. Potongan video ini identik dengan video yang diunggah oleh ÉQUINOXE TV pada 29 Januari 2024.
EQUINOXE TV adalah media asal Kamerun, sebuah negara di sebelh timur Nigeria, di Afrika. Mereka menjelaskan, sesungguhnya Kaba dalam video itu sedang memberikan keterangan dalam konferensi pers setelah kemenangan anak didiknya melawan Guinea Khatulistiwa.
“Kemenangan yang bersejarah, bahwa menang itulah pertama kalinya sejak 1976,” kata Kaba dalam video itu.
Dilansir Super Sport, dalam laga tanggal 28 Januari 2024 itu, Timnas Guinea menang 1-0 atas Guinea Khatulistiwa. Hal itu membuat Guinea melaju ke perempat final Piala Afrika 2023, yang membuat sang pelatih bahagia. Dengan demikian video ini tidak terkait dengan laga antara Tim Nasional U-23 Guinea dengan Indonesia.
Video 2
Fragmen pada menit ke-01:38, menampakkan Anggota Komite Eksekutif PSSI, Arya Sinulingga, yang diklaim berkaitan dengan diskualifikasi Guinea dari Olimpiade Paris 2024. Video yang sama ditemukan dalam berita Kompas TV, pada 27 Maret 2023.
Sesungguhnya video itu memperlihatkan Arya sedang mengumumkan FIFA membatalkan drawing pembagian grup Piala Dunia U-20, yang sebelumnya diagendakan digelar di Bali. Arya menyebutkan bahwa pembatalan ini karena adanya penolakan oleh Pemerintah Provinsi Bali atas rencana kedatangan Timnas Israel.
Video 3
Fragmen pada menit ke-02:39 menampilkan gambar dua pria bermain sepak bola yang sama dengan foto dari Getty Images yang diambil oleh Miguel Medina. Foto tidak berkaitan dengan isu diskualifikasi.
Keterangan yang disertakan dalam foto itu, sesungguhnya memperlihatkan bek Timnas Indonesia bernomor punggung 13, Bagas Kaffa, sedang berebut bola dengan bek Guine, dalam laga 9 Mei 2024.
Dilansir Fifa.com, Guinea meraih kualifikasi untuk Turnamen Sepak Bola Olimpiade Putra dengan kemenangan play-off 1-0 atas Indonesia. Laga play-off antara Indonesia vs Guinea digelar di Stadion Pierre Pibarot, Clairefontaine, pada Kamis, 9 Mei 2024.
Dengan demikian, FIFA mencatat Timnas Guinea menjadi salah satu yang akan berangkat ke Olimpiade Paris, yang digelar 24 Juli-9 Agustus 2024. Line-up 16 tim yang akan berlaga di Olimpiade Paris 2024 telah lengkap, dengan Guinea di Grup A bersama negara tuan rumah, Amerika Serikat dan Selandia Baru.
KESIMPULAN
Video yang beredar di TikTok dengan narasi Tim Nasional U-23 Guinea didiskualifikasi dari Olimpiade Paris 2024 dan digantikan oleh Tim Nasional Indonesia adalah keliru.
Tim Nasional U-23 Guinea tidak didiskualifikasi dan lanjut ikut serta dalam Olimpiade Paris 2024. Sebaliknya, Timnas Indonesia U-23 yang gagal berlaga ke Olimpiade Paris 2024 setelah tumbang 0-1 dari Guinea.
Rujukan
https://www.tiktok.com/@vinet.co.id/video/7368014422234713349?_t=8mJHA4WOyMC&_r=1
https://www.facebook.com/groups/youtuberaceh/posts/8226507117378379/
https://megalodon.jp/2024-0522-1231-00/
https://www.tiktok.com:443/@vinet.sports/video/7368014422234713349?_r=1&_t=8mJHA4WOyMC
https://youtu.be/pASdhpXHfcU?si=J8sMKh1gaCLJooqW
https://www.youtube.com/watch?si=MkyZ5CRW9qRn7pVI&v=u59a7p0gRS8&feature=youtu.be
Publish date : 2024-05-22