Berita
Foto tersebut menampilkan permukaan tanah planet Venus yang berbatu, dengan atmosfer kuning, bukit-bukit kecil di kejauhan, dan wahana antariksa yang diduga mengambil foto tersebut.
Berdasarkan hasil penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, narasi pada foto keliru dan perlu diluruskan.
Foto planet Venus paling jelas disebarkan oleh akun Threads ini, ini, ini, ini, dan ini.
Berikut narasi yang ditulis salah satu akun pada 28 April 2024:
Gambar paling jelas dari Venus.
HASIL CEK FAKTA
Kendati demikian, gambar yang beredar telah diedit beberapa kali untuk menghasilkan permukaan Venus.
Gambar dibuat oleh pensiunan peneliti ilmiah yang berbasis di Amerika Serikat (AS), Donald P Mitchell.
Mitchell mengolah data dari pesawat luar angkasa Uni Soviet, Venera 13. Adapun Venera 13 diluncurkan ke Venus pada 30 Oktober 1981.
Melalui blog pribadinya, Mitchel menjelaskan langkah-langkahnya menyusun gambar Venus dari data citra mentah dari Venera 13.
Pada 2020, Mitchel mengatakan data itu didapat dari rekannya dari Rusia. Ia mengolah puluhan foto untuk menghasilkan panorama hitam putih yang menampilkan permukaan Venus.
Mitchel juga sempat menjelaskan bahwa gambar Venus buatannya diproyeksikan ulang ke dalam perspektif oleh program C++ khusus.
C++ merupakan bahasa pemrograman yang digunakan untuk pengembangan perangkat lunak, permainan, dan basis data.
Sebagai sentuhan akhir, Mitchell mengeditnya dengan Adobe Photoshop, agar memberikan kesan permukaan Venus yang lebih nyata.
Seperti dilaporkan Space.com, 11 September 2006, untuk menghasilkan gambar, Mitchell menggabungkan kode sumber tujuan khusus, pengambilan sampel ulang, dan keajaiban gambar lainnya, bersama dengan pengetahuan tentang dimensi pendarat Venera dan lokasi lensa kameranya.
"Jadi ada sedikit izin artistik.. tapi tidak terlalu banyak," kata Mitchell.
Terkait warna, Mitchell mengatakan belum ada yang membuat kalibrasi warna Venus yang sepenuhnya akurat.
"Saya yang membuat gambar (hitam-putih). Gambar yang diwarnai dibuat oleh orang lain, dan menurut saya kurang akurat," kata Mitchell pada 9 Februari 2021 dikutip dari AFP.
NASA mengatakan bahwa warna asli Venus sulit ditentukan karena atmosfer planet menyaring cahaya biru.
Sementara, kumpulan foto-foto Venus dapat dilihat di situs NASA ini.
KESIMPULAN
Foto yang awalnya hitam-putih kemudian dikembangkan oleh pensiunan peneliti ilmiah Donald P Mitchell dengan bahasa pemrograman dan Photoshop.
Sementara warna kuning diedit oleh orang lain dan tidak mewakili warna sesungguhnya dari Venus.
Rujukan
https://www.threads.net/@amaziingastronomy/post/C6TblyaI2WP
https://www.threads.net/@shiningscience/post/C6NXfpuCilw
https://www.threads.net/@scienceresearc9/post/C4FUdPNo4OQ
https://www.threads.net/@amaziingastronomy/post/C2AE2PlIVTI
https://www.threads.net/@amaziingastronomy/post/C0tHiLRo0rk
http://mentallandscape.com/C_CatalogVenus.htm
https://twitter.com/DonaldM38768041/status/1234658195668267010
https://twitter.com/DonaldM38768041/status/1234658195668267010
https://twitter.com/DonaldM38768041/status/1167434248233443329?ref_src=twsrc%5Etfw
https://www.space.com/2857-soviet-images-venus-yield-fresh-surprises.html
https://factcheck.afp.com/image-has-been-enhanced-photo-venus-taken-soviet-spacecraft-venera-13
https://nssdc.gsfc.nasa.gov/imgcat/html/object_page/v13_vg261_262.html
Publish date : 2024-05-10