Berita
Salah satu akun Instagram [ arsip ] mengunggah video yang menampilkan Presiden Joko Widodo sedang berpidato mengenakan jas hitam. Pengunggah konten mengklaim, lewat video itu Jokowi memberikan bantuan tunai senilai Rp 50 juta.
Dalam video ditulis keterangan sebagai berikut:Jika video ini lewat beranda kalian berarti Anda beruntung langsung dapat bantuan tunai dari bapak Jokowi 50 juta tunai sekarang.
Tidak hanya di Instagram, video serupa juga diunggah di media sosial TikTok.
Sejak dibagikan pada Sabtu, 24 Februari 2024, video pendek ini telah disukai 16,8 ribuan pengguna Instagram dan 2 ribuan komentar. Namun, benarkah itu video bantuan Rp 50 juta dari Jokowi?
HASIL CEK FAKTA
Hasil verifikasi Tempo menunjukkan bahwa video berisi Presiden Joko Widodo tersebut tidak terkait dengan pemberian bantuan. Video aslinya adalah saat Jokowi mengecam tindak kekerasan yang terjadi di jalur Gaza.
Memverifikasi kebenaran klaim tersebut, Tim Cek Fakta Tempo menelusuri video asli Presiden Joko Widodo di media-media kredibel.
Rekaman video asli Joko Widodo itu telah banyak beredar, termasuk di saluran YouTube KOMPASTV yang diterbitkan pada 19 Oktober 2023 dengan judul "Pernyataan Presiden Jokowi atas Serangan Israel ke RS Al Ahli Gaza". Joko Widodo menyatakan sikap Indonesia atas serangan Israel di RS Al Ahli.
"Indonesia mengecam keras tindak kekerasan yang terjadi di Gaza. Mengakibatkan korban sipil perempuan dan anak. Indonesia mengutuk serangan Israel terhadap RS Al Ahli. Ini jelas pelanggaran hukum humaniter. Saya perintahkan Menlu untuk hadir di pertemuan luar bisa di OKI Jeddah kemarin untuk upayakan evakuasi WNI yang terkendala kondisi lapangan," kata Jokowi, yang dikutip dari Youtube Sekretariat Presiden.
Jokowi tegaskan Indonesia tidak akan tinggal diam melihat korban sipil berjatuhan. Indonesia bersama OKI mengirim pesan kuat ke dunia menghentikan eskalasi.
"Untuk menghentikan penggunaan kekerasan fokus kemanusain dan menyelesaikan akar permasalahan. Kedudukan Israel atas Palestina. Dunia duduk bersama untuk menyelesaikan permasalahan Palestina dan menerapkan parameter internasional yang telah disepakati," kata Jokowi.
Pernyataan Jokowi juga diunggah di akun Instagram Konsulat Jenderal Republik Indonesia di Istanbul dan situs resmi Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia.
KESIMPULAN
Berdasarkan pemeriksaan fakta, video tentang bantuan Rp 50 juta dari Joko Widodo, adalahkeliru.
Pidato Presiden Joko Widodo sebenarnya berisi soal pernyataan sikap Indonesia atas serangan Israel di RS Al Ahli, Gaza, Palestina.
"Indonesia mengecam keras tindak kekerasan yang terjadi di Gaza. Mengakibatkan korban sipil perempuan dan anak. Indonesia mengutuk serangan Israel terhadap RS Al Ahli. Ini jelas pelanggaran hukum humaniter. Saya perintahkan Menlu untuk hadir di pertemuan luar bisa di OKI Jeddah kemarin untuk upayakan evakuasi WNI yang terkendala kondisi lapangan," kata Jokowi.
Rujukan
https://www.instagram.com/sukseshermawan/p/C3tVxl-hJ_-/
https://www.instagram.com/sukseshermawan/reel/C3tVxl-hJ_-/
https://www.youtube.com/watch?v=iRaoX_6OO7s
https://www.youtube.com/watch?v=i2BQb3ZJhZ0
Publish date : 2024-02-27