Berita
Calon presiden (capres) nomor urut 02, Prabowo Subianto, menyebut Indonesia masih kekurangan 140.000 dokter. Hal itu ia sampaikan pada segmen penyamapaian visi-misi debat kelima pasangan capres-cawapres untuk Pemilihan Presien (Pilpres) 2024 di Jakarta Convention Center, DKI Jakarta, Minggu (4/2/2024) malam.
HASIL CEK FAKTA
Berdasarkan data World Health Organization (WHO) yang dihimpun Index Mundi, Indonesia hanya memiliki 0,47 dokter per 1.000 penduduk per 2019. Dikutip dari laman resmi milik Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, jumlah ideal standar WHO untuk suatu negara adalah adalah 1:1000 atau satu dokter untuk 1.000 penduduk.
Jika dihitung menggunakan jumlah penduduk Indonesia yang lebih dari 270.000, maka jumlah untuk mencapai rasio satu dokter untuk seribu penduduk dibutuhkan tambahan lebih dari 143.100 dokter.
Dengan data dan perhitungan itu, klaim Prabowo Subianto dalam debat kelima capres-cawapres untuk Pilpres 2024 bisa disimpulkan benar.
Perlu diketahui, debat kelima capres-cawapres untuk Pilpres 2024 mengangkat tema Kesejahteraan Sosial, Kebudayaan, Pendidikan, Teknologi Informasi, Kesehatan, Ketenagakerjaan, Sumber Daya Manusia, dan Inklusi.
Jika dihitung menggunakan jumlah penduduk Indonesia yang lebih dari 270.000, maka jumlah untuk mencapai rasio satu dokter untuk seribu penduduk dibutuhkan tambahan lebih dari 143.100 dokter.
Dengan data dan perhitungan itu, klaim Prabowo Subianto dalam debat kelima capres-cawapres untuk Pilpres 2024 bisa disimpulkan benar.
Perlu diketahui, debat kelima capres-cawapres untuk Pilpres 2024 mengangkat tema Kesejahteraan Sosial, Kebudayaan, Pendidikan, Teknologi Informasi, Kesehatan, Ketenagakerjaan, Sumber Daya Manusia, dan Inklusi.
KESIMPULAN
Rujukan
Publish date : 2024-02-04