Berita
Liputan6.com, Jakarta - Beredar di media sosial postingan foto pelajar sedang memasang foto Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar di ruang kelas. Postingan itu beredar sejak pekan lalu.
Salah satu akun ada yang mengunggahnya di Facebook. Akun itu mempostingnya pada 2 Januari 2024.
Dalam postingannya terdapat sejumlah pelajar dan guru sedang memasang foto Anies Baswedan dan pelajar lain memegang foto Muhaimin Iskandar.
Postingan itu disertai narasi "Amin"
Lalu benarkah postingan foto pelajar sedang memasang foto Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar di ruang kelas?
HASIL CEK FAKTA
Cek Fakta Liputan6.com menelusuri dengan menggunakan Google Reverse Image. Penelusuran menemukan foto yang identik dengan postingan.
Foto itu diunggah oleh Detik.com pada 21 Oktober 2019 dalam artikel berjudul "Antusias Siswa SD di Solo Pasang Foto Jokowi-Ma'ruf Amin"
Dalam foto tersebut yang diunggah adalah foto Jokowi dan Ma'ruf Amin bukan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar seperti dalam postingan. Foto itu juga disertai narasi:
"Siswa SD Negeri Joglo Solo dibantu guru memasang foto Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin di ruang kelas sekolahnya di Solo, Jawa Tengah, Senin (21/10/2019). Antara Foto/Maulana Surya"
KESIMPULAN
Postingan foto pelajar sedang memasang foto Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar di ruang kelas adalah tidak benar. Postingan foto tersebut merupakan hasil suntingan.
Rujukan
Publish date : 2024-01-06