Cek Fakta
    Facebook Twitter Instagram
    Cek Fakta
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    Wednesday, November 8
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    CekFakta
    Banner
    • Home
    • Terbaru
    • Kegiatan
    • Debat Pilpres 2024
    • Pilkada 2024
    • Hasil Riset
      • Penelitian
      • Buku
      • Modul Ajar
      • Policy Brief
    CekFakta
    You are at:Home»Misleading Content»[SALAH] Perdana Menteri Jepang Dilarikan ke Rumah Sakit Setelah Menyantap Hidangan Fukushima
    Misleading Content

    [SALAH] Perdana Menteri Jepang Dilarikan ke Rumah Sakit Setelah Menyantap Hidangan Fukushima

    Jane DoePublish date2023-10-05
    Share
    Facebook

    Berita

    “Media Jepang memberitakan Fumio Kishida dilarikan ke rumah sakit tak lama setelah menyantap hidangan Fukushima, mungkinkah terjadi sesuatu yang serius? Kishida Wenxiong, ini adalah berita terbaik dan terbaik yang saya dengar hari ini, hahahahahahaha hiburan video Weibo dari Qingyan Rain CTJ”

    Narasi pada Foto:

    “Sulit membedakan mana yang benar dan yang salah! Media Jepang memberitakan Fumio Kishida dilarikan ke rumah sakit, diragukan keasliannya, mungkinkah ada kaitannya dengan radiasi nuklir?”

    HASIL CEK FAKTA

    Beredar sebuah informasi dalam bahasa Mandarin dengan klaim bahwa Perdana Menteri Jepang, Fumio Kishida, dilarikan ke rumah sakit setelah menyantap hidangan Fukushima, dalam unggahan tersebut juga menyematkan gambar thumbnaik yang terlihat seseorang diangkut seperti dilarikan ke rumah sakit. Diketahui Jepang membuang limbah nuklir ke lautan Fukushima pada Agustus 2023.

    Setelah ditelusuri klaim tersebut salah, faktanya tidak ada sumber valid yang memberitakan Perdana Menteri Jepang, Fumio Kishida, dilarikan ke rumah sakit. Foto yang digunakan dalam gambar thumbnail tersebut adalah Mantan Perdana Menteri Jepang, Shinzo Abe, yang dilarikan ke rumah sakit setelah diturunkan dari helikopter pasca penembakan terhadap dirinya pada Juli 2022, foto tersebut sebelumnya sudah terpublikasi di Getty Images.

    Dengan demikian, Perdana Menteri Jepang dilarikan ke rumah sakit setelah menyantap hidangan Fukushima adalah tidak benar dengan kategori Konten yang Menyesatkan.

    KESIMPULAN

    Hasil periksa fakta Mochamad Marcell

    Faktanya tidak ada pemberitaan valid terkait klaim tersebut, foto thumbnail yang digunakan dalam postingan tersebut adalah Shinzo Abe, mantan Perdana Menteri Jepang setelah insiden penembakan terhadap dirinya. Selengkapnya pada bagian penjelasan.

    Rujukan

    https://www.gettyimages.hk/detail/%E6%96%B0%E8%81%9E%E7%85%A7%E7%89%87/in-this-aerial-image-former-prime-minister-shinzo-abe-is-on-a-%E6%96%B0%E8%81%9E%E7%85%A7%E7%89%87/1407459057?adppopup=true

    Publish date : 2023-10-05

    Update Terbaru

    Sidebar Ad
    Update Terbaru
    About
    About

    CekFakta.com adalah sebuah sebuah proyek kolaboratif pengecekan fakta yang diinisiasi Mafindo (Masyarakat Antifitnah Indonesia), AJI (Aliansi Jurnalis Independen) dan AMSI (Asosiasi Media Siber Indonesia).

    Kolaborasi ini diluncurkan di ‘Trusted Media Summit 2018’ pada Sabtu, 5 Mei 2018 di Jakarta dengan melibatkan puluhan media online di Indonesia serta jejaring ratusan pemeriksa fakta di seluruh Indonesia.

    Facebook Twitter Instagram YouTube
    Informasi
    • Cekfakta.com
    • info@cekfakta.com
    • Whatsapp di 082176503669
    Copyright © 2023. Designed by Cek Fakta.
    • About
    • LMS
    • Contact

    Type Pencarian Judul Enter to search. Press Esc to cancel.