Cek Fakta
    Facebook Twitter Instagram
    Cek Fakta
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    Wednesday, November 8
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    CekFakta
    Banner
    • Home
    • Terbaru
    • Kegiatan
    • Debat Pilpres 2024
    • Pilkada 2024
    • Hasil Riset
      • Penelitian
      • Buku
      • Modul Ajar
      • Policy Brief
    CekFakta
    You are at:Home»Manipulated Content»[SALAH] MEMALUKAN!! INDONESIA JADI TERTAWAAN NEGARA ASEAN??
    Manipulated Content

    [SALAH] MEMALUKAN!! INDONESIA JADI TERTAWAAN NEGARA ASEAN??

    Jane DoePublish date2023-07-30
    Share
    Facebook

    Berita

    Akun Youtube POLITIK INDONESIA mengunggah video pada tanggal 25 Juli 2023 dengan judul: “MEMALUKAN!! INDONESIA JADI TERTAWAAN NEGARA ASEAN??”.
    Selain menggunakan kumpulan video, video tersebut juga menggunakan beberapa foto yang tidak ada kaitannya dengan narasi yang disampaikan.

    HASIL CEK FAKTA

    Foto pertama yang diambil adalah foto Presiden Joko Widodo yang diambil oleh fotografer Ettore Ferrari pada tanggal 30 Oktober 2021 saat menghadari G20 di Roma. Foto lain yang diunggah adalah foto Presiden Jokowi saat meninjau Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara yang diambil oleh M Fathra Nazrul Islam.

    Video yang dicuplik adalah video Rocky Gerung Official pada tanggal 24 Juli 2023 dengan judul “DI BAWAH JOKOWI, INDONESIA JADI BAHAN LEDEKAN NEGARA-NEGARA ASEAN”. Pada video youtube tersebut Rocky Gerung memberikan opini terkait kondisi politik Indonesia terutama saat membahas kegiatan Harlah PKB ke-25 di Solo yang dihadiri para tokoh politik Indonesia.

    Hasil penelusuran menunjukkan bahwa video merupakan hasil kumpulan video dan foto yang disertai narasi yang menyesatkan. Tidak ada bukti valid bahwa Indonesia menjadi bahan tertawaan negara ASEAN.

    KESIMPULAN

    Konten yang dimanipulasi. Hasil penelusuran menunjukkan bahwa video merupakan hasil kumpulan video dan foto yang disertai narasi yang menyesatkan. Tidak ada bukti valid bahwa Indonesia menjadi bahan tertawaan negara ASEAN.

    Rujukan

    https://www.youtube.com/watch?v=zNcKsk-ObOY

    https://epaimages.com/search.pp?flush=1&multikeyword=joko%20And%20ettore&startdate=&enddate=&autocomplete_City=&metadatafield5=&autocomplete_Country=&metadatafield44=

    https://m.jpnn.com/news/presiden-jokowi-akan-berkemah-di-ikn-tokoh-adat-di-sepaku-ingin-bertemu-ada-hal-penting

    Publish date : 2023-07-30

    Update Terbaru

    Sidebar Ad
    Update Terbaru
    About
    About

    CekFakta.com adalah sebuah sebuah proyek kolaboratif pengecekan fakta yang diinisiasi Mafindo (Masyarakat Antifitnah Indonesia), AJI (Aliansi Jurnalis Independen) dan AMSI (Asosiasi Media Siber Indonesia).

    Kolaborasi ini diluncurkan di ‘Trusted Media Summit 2018’ pada Sabtu, 5 Mei 2018 di Jakarta dengan melibatkan puluhan media online di Indonesia serta jejaring ratusan pemeriksa fakta di seluruh Indonesia.

    Facebook Twitter Instagram YouTube
    Informasi
    • Cekfakta.com
    • info@cekfakta.com
    • Whatsapp di 082176503669
    Copyright © 2023. Designed by Cek Fakta.
    • About
    • LMS
    • Contact

    Type Pencarian Judul Enter to search. Press Esc to cancel.