Cek Fakta
    Facebook Twitter Instagram
    Cek Fakta
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    Wednesday, November 8
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    CekFakta
    Banner
    • Home
    • Terbaru
    • Kegiatan
    • Debat Pilpres 2024
    • Pilkada 2024
    • Hasil Riset
      • Penelitian
      • Buku
      • Modul Ajar
      • Policy Brief
    CekFakta
    You are at:Home»Manipulated Content»[SALAH] Jokowi Panik, Cak Imin dan Prabowo Satukan Dukungan untuk Anies Baswedan
    Manipulated Content

    [SALAH] Jokowi Panik, Cak Imin dan Prabowo Satukan Dukungan untuk Anies Baswedan

    Jane DoePublish date2023-07-26
    Share
    Facebook

    Berita

    “Jkw panik !! Keputusan final partai, cak Imin dan Prabowo satukan dukungan untuk menangkan anies”

    HASIL CEK FAKTA

    Kanal Youtube LINTAS OPINI mengunggah video dengan klaim Presiden Joko Widodo panik akibat Muhaimin Iskandar (Ketua PKB) dan Prabowo Subianto (Ketua Gerindra) satukan suara untuk mendukung Anies Baswedan pada pemilihan presiden 2024 mendatang.

    Namun setelah menonton keseluruhan video, tidak ada informasi valid yang menyatakan kebenaran klaim pada video. Narasi yang dibacakan pada video justru identik dengan artikel Kompas dengan judul “PKB Bakal Evaluasi Koalisi Gerindra-PKB jika Tak Deklarasi Capres-Cawapres pada Juni.”

    Dalam artikel yang diunggah pada 8 Juni 2023 tersebut menginformasikan Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jazilul Fawaid mengatakan, partainya akan mengevaluasi koalisi bersama Partai Gerindra apabila bakal calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) tidak kunjung diumumkan pada Juni 2023.

    Jazilul menerangkan, dorongan itu datang dari para tokoh, mulai dari kiai hingga ulama. Mereka meminta Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar untuk segera memutuskan capres-cawapres yang akan diusung partainya.

    Selain itu, sebelumnya PKB dan Gerindra diberitakan tergabung dalam Koalisi Kebangsaan Indonesia Raya (KKIR) yang akan mengusung Prabowo Subianto sebagai calon presiden. Sedangkan Anies Baswedan adalah calon presiden yang diusung oleh Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP).

    KESIMPULAN

    Hasil periksa fakta Agnes Amungkasari

    Tidak ada informasi mengenai Presiden Joko Widodo yang panik akibat Cak Imin dan Prabowo yang memberikan dukungan untuk Anies Baswedan. Narasi dalam video berisi PKB akan lakukan evaluasi koalisi bersama Gerindra, berkaitan dengan capres dan cawapres yang tidak kunjung dideklarasikan.

    Rujukan

    https://http–

    https://nasional.kompas.com/read/2023/06/08/12194361/pkb-bakal-evaluasi-koalisi-gerindra-pkb-jika-tak-deklarasi-capres-cawapres –

    https://turnbackhoax.id/2023/06/27/salah-pkb-dan-gerindra-bersatu-dukung-anies-baswedan-di-pemilu-2024/

    Publish date : 2023-07-26

    Update Terbaru

    Sidebar Ad
    Update Terbaru
    About
    About

    CekFakta.com adalah sebuah sebuah proyek kolaboratif pengecekan fakta yang diinisiasi Mafindo (Masyarakat Antifitnah Indonesia), AJI (Aliansi Jurnalis Independen) dan AMSI (Asosiasi Media Siber Indonesia).

    Kolaborasi ini diluncurkan di ‘Trusted Media Summit 2018’ pada Sabtu, 5 Mei 2018 di Jakarta dengan melibatkan puluhan media online di Indonesia serta jejaring ratusan pemeriksa fakta di seluruh Indonesia.

    Facebook Twitter Instagram YouTube
    Informasi
    • Cekfakta.com
    • info@cekfakta.com
    • Whatsapp di 082176503669
    Copyright © 2023. Designed by Cek Fakta.
    • About
    • LMS
    • Contact

    Type Pencarian Judul Enter to search. Press Esc to cancel.