Cek Fakta
    Facebook Twitter Instagram
    Cek Fakta
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    Wednesday, November 8
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    CekFakta
    Banner
    • Home
    • Terbaru
    • Kegiatan
    • Debat Pilpres 2024
    • Pilkada 2024
    • Hasil Riset
      • Penelitian
      • Buku
      • Modul Ajar
      • Policy Brief
    CekFakta
    You are at:Home»False Connection»[SALAH] PEMBANGKIT NUKLIR MELEDAK AKIBAT GEMPA BUMI DI TURKI
    False Connection

    [SALAH] PEMBANGKIT NUKLIR MELEDAK AKIBAT GEMPA BUMI DI TURKI

    Jane DoePublish date2023-02-12
    Share
    Facebook

    Berita

    BREAKING: Nuclear plant explode due to #Earthquake in #Turkey. #PrayForTurkey

    BREAKING: Pembangkit nuklir meledak akibat gempa bumi di Turki. #PrayForTurkey (Dalam bahasa Indonesia)

    HASIL CEK FAKTA

    Beredar video di media sosial yang menampilkan ledakan besar dengan narasi yang mengklaim bahwa ledakan tersebut berasal dari pembangkit nuklir yang meledak akibat gempa bumi di Turki. Video tersebut diunggah oleh akun twitter @EduMPunjab pada 6 Februari 2023.

    Setelah dilakukan penelusuran, video dalam klaim tersebut identik dengan video unggahan channel youtube resmi KOMPASTV berjudul "Detik-detik Terjadinya Ledakan Besar di Beirut Lebanon" yang tayang pada 5 Agustus 2023.

    Ledakan dalam video tersebut terjadi pada 2020 yang disebabkan oleh 2.750 ton amonium nitrat yang pada tahun 2013 dibongkar di pelabuhan Beirut setelah kapal yang membawanya ke Mozambik terpaksa berlabuh karena masalah teknis.

    Berdasarkan penjelasan di atas klaim bahwa pembangkit nuklir meledak akibat gempa bumi di Turki tidak terbukti dan termasuk ke dalam kategori koneksi yang salah.

    KESIMPULAN

    Hasil periksa fakta Pekik Jalu Utomo.
    Faktanya video tersebut merupakan peristiwa ledakan 2.750 ton amonium nitrat yang yang terbakar di Beirut, Lebanon pada 2020 silam.

    Rujukan

    https://arabcenterdc.org/resource/lebanon-struggles-to-pick-up-the-pieces-after-the-beirut-port-explosion/

    https://www.youtube.com/watch?v=z4UfKOGIDxc&ab_channel=KOMPASTV

    https://www.youtube.com/watch?v=ZLBj3Bzqy3I&ab_channel=MetroTV

    Publish date : 2023-02-12

    Update Terbaru

    Sidebar Ad
    Update Terbaru
    About
    About

    CekFakta.com adalah sebuah sebuah proyek kolaboratif pengecekan fakta yang diinisiasi Mafindo (Masyarakat Antifitnah Indonesia), AJI (Aliansi Jurnalis Independen) dan AMSI (Asosiasi Media Siber Indonesia).

    Kolaborasi ini diluncurkan di ‘Trusted Media Summit 2018’ pada Sabtu, 5 Mei 2018 di Jakarta dengan melibatkan puluhan media online di Indonesia serta jejaring ratusan pemeriksa fakta di seluruh Indonesia.

    Facebook Twitter Instagram YouTube
    Informasi
    • Cekfakta.com
    • info@cekfakta.com
    • Whatsapp di 082176503669
    Copyright © 2023. Designed by Cek Fakta.
    • About
    • LMS
    • Contact

    Type Pencarian Judul Enter to search. Press Esc to cancel.