Cek Fakta
    Facebook Twitter Instagram
    Cek Fakta
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    Wednesday, November 8
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    CekFakta
    Banner
    • Home
    • Terbaru
    • Kegiatan
    • Debat Pilpres 2024
    • Pilkada 2024
    • Hasil Riset
      • Penelitian
      • Buku
      • Modul Ajar
      • Policy Brief
    CekFakta
    You are at:Home»CekFakta»Keliru, Jokowi Kembalikan Ahok ke DKI Jakarta
    CekFakta

    Keliru, Jokowi Kembalikan Ahok ke DKI Jakarta

    Jane DoePublish date2023-01-12
    Tempo
    Share
    Facebook

    Berita


    Sebuah akun di Facebook mengunggah video dengan klaim bahwa Jokowi mengembalikan Ahok Ke DKI Jakarta. Video ini memperlihatkan fragmen kegiatan Anies Baswedan, Heru Budi Hartono, Basuki Tjahaja Purnama, dan beberapa tokoh lainnya. 
    Video ini dibuka dengan narasi Jokowi mengembalikan Ahok ke Balai Kota. Narator dalam video ini menjelaskan ketika baru ada isu bahwa Jokowi akan menugaskan Heru Budi Hartono ke Jakarta menggantikan Anies Baswedan, aura DKI yang tadinya suram mendadak penuh harapan.

    Video yang diunggah pada tanggal 4 Januari 2023 ini, disukai 7,7 ribu, 2000 komentar dan disaksikan 363 ribu kali oleh pengguna Facebook.

    HASIL CEK FAKTA


    Hasil penelusuran  Tempo menunjukkan Heru Budi Hartono, dilantik Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian menjadi Pejabat Sementara Gubernur DKI Jakarta menggantikan Anies Baswedan tanggal 17 Oktober 2022 di Kantor Kemendagri Jakarta. Heru menggantikan Anies yang telah habis masa jabatannya. 
    Sedangkan Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, bekas Gubernur DKI Jakarta, saat ini menjabat sebagai Komisaris Utama PT. Pertamina sejak 25 November 2019. Heru Budi pernah menjabat sebagai Sekretaris Daerah DKI Jakarta saat Ahok menjabat Gubernur.
    Berdasarkan penelusuran Tempo, sumber asli video ini berasal dari kanal YouTube yang diunggah tanggal 2 Januari 2023.
    Untuk memverifikasi fragmen video ini, Tempo melakukan analisis keyframes dengan menggunakan Fake News Debunker by InVid, kemudian menelusuri fragmen tersebut dengan Google dan Yandex Images. Penelusuran juga dilakukan dengan menelusuri berita-berita dari media kredibel.
    Berikut hasil penelusuran Tempo:
    Video 1
    Pada detik ke-10, fragmen video memperlihatkan Anies Baswedan sedang berjalan diikuti oleh dua pria berbaju putih di belakangnya. 

    Berdasarkan penelusuran Tempo, video ini identik dengan unggahan akun YouTube Pemprov DKI Jakarta, tanggal 1 April 2019. Video ini terkait perjalanan Anies Baswedan menggunakan MRT menuju Balai Kota DKI Jakarta. 
    Dilansir Tempo.co, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, tanggal 1 April 2019, hadir di operasi komersial hari pertama moda raya terpadu atau MRT Jakarta sebagai penumpang. Anies naik kereta Ratangga dari rumahnya di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, ke Balai Kota DKI, Jakarta Pusat.
    Video 2
    Pada menit ke-2:14, fragmen video menampilkan Heru Budi Hartono sedang berjalan dengan seseorang di sebuah stadion sepak bola.

    Berdasarkan penelusuran Tempo, video ini identik dengan unggahan akun YouTube Heru Budi Hartono pada tanggal 8 September 2022. Dalam video ini Heru menjelaskan bahwa pada tangga 31 Agustus 2022 sedang berada di Stadion Lukas Enembe, Jayapura. Kedatangannya ke Jayapura berkaitan dengan peresmian Papua Football Academy yang dihadiri Presiden Joko Widodo.
    DIlansir Tempo, pada tanggal 31 Agustus 2022, Presiden Joko Widodo resmikan Papua Football Academy di Stadion Lukas Enembe, Jayapura. Kehadiran Heru dalam kegiatan ini adalah dalam kapasitasnya sebagai Kepala Sekretariat Presiden.
    Video 3
    Pada menit ke-9:49, fragmen video menampilkan Heru Budi Hartono yang ditemani seorang pria berjas. Di Belakang mereka tampak sebuah bangunan bercorak warna coklat dan tanaman jenis palem di sekitarnya.

    Berdasarkan penelusuran Tempo, video ini identik dengan unggahan akun YouTube Heru Budi Hartono, tanggal 7 November 2021. Dalam video ini, Heru mengatakan ia sedang berada di Abu Dhabi, persisnya di depan Hotel Emirates Palace.
    Dilansir Sekretariat Kabinet, Presiden Joko Widodo tiba di Abu Dhabi tanggal 12 Januari 2020. Dari Bandara, Presiden Jokowi melanjutkan perjalanan darat selama kurang lebih 38 menit menuju Hotel Emirates Palace, Abu Dhabi. Sebagai Kepala Sekretariat Presiden, Heru akan ada dalam setiap kunjungan kerja Presiden.

    KESIMPULAN


    Berdasarkan pemeriksaan fakta, Tim Cek Fakta Tempo menyimpulkan bahwa video berisi klaim Jokowi mengembalikan Ahok Ke DKI adalah Keliru.
    Ada ketidaksesuaian narasi dan gambar dalam video ini. Setelah masa jabatan Anies Baswedan sebagai Gubernur DKI Jakarta berakhir, Heru Budi Hartono diangkat Presiden Joko Widodo sebagai Pejabat Gubernur DKI Jakarta. 
    Heru sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris Daerah, saat Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok menjabat sebagai Gubernur DKI. Heru juga pernah menjabat sebagai Kepala Sekretariat Presiden. 

    Rujukan

    https://www.facebook.com/watch/?v=502251755121585

    https://www.youtube.com/watch?v=CFVCWOBYK0A

    https://metro.tempo.co/read/1191155/anies-umumkan-naik-mrt-ke-balai-kota-pagi-ini

    https://nasional.tempo.co/read/1628773/resmikan-papua-football-academy-jokowi-sebut-legenda-sepakbola-rully-nere-hingga-elie-aiboy

    https://setkab.go.id/tiba-di-abu-dhabi-presiden-jokowi-langsung-melakukan-pertemuan-bilateral/

    https://wa.me/6281315777057 mailto:cekfakta@tempo.co.id

    Publish date : 2023-01-12

    Update Terbaru

    Sidebar Ad
    Update Terbaru
    About
    About

    CekFakta.com adalah sebuah sebuah proyek kolaboratif pengecekan fakta yang diinisiasi Mafindo (Masyarakat Antifitnah Indonesia), AJI (Aliansi Jurnalis Independen) dan AMSI (Asosiasi Media Siber Indonesia).

    Kolaborasi ini diluncurkan di ‘Trusted Media Summit 2018’ pada Sabtu, 5 Mei 2018 di Jakarta dengan melibatkan puluhan media online di Indonesia serta jejaring ratusan pemeriksa fakta di seluruh Indonesia.

    Facebook Twitter Instagram YouTube
    Informasi
    • Cekfakta.com
    • info@cekfakta.com
    • Whatsapp di 082176503669
    Copyright © 2023. Designed by Cek Fakta.
    • About
    • LMS
    • Contact

    Type Pencarian Judul Enter to search. Press Esc to cancel.