Cek Fakta
    Facebook Twitter Instagram
    Cek Fakta
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    Wednesday, November 8
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    CekFakta
    Banner
    • Home
    • Terbaru
    • Kegiatan
    • Debat Pilpres 2024
    • Pilkada 2024
    • Hasil Riset
      • Penelitian
      • Buku
      • Modul Ajar
      • Policy Brief
    CekFakta
    You are at:Home»Misleading Content»[SALAH] Ancaman Bahaya Jet Tempur NATO Terbang di Langit Jakarta
    Misleading Content

    [SALAH] Ancaman Bahaya Jet Tempur NATO Terbang di Langit Jakarta

    Jane DoePublish date2022-12-15
    Share
    Facebook

    Berita

    “Indonesia dalam bahaya !! jet tempur NATO gentayangan langit Jakarta……”

    HASIL CEK FAKTA

    Kanal Youtube TOPI MILITER mengunggah video dengan klaim Indonesia dalam ancaman bahaya, karena jet tempur NATO terbang di langit Jakarta.

    Namun setelah ditelusuri lebih lanjut, dalam video tersebut hanya menjelaskan mengenai penjajakan kerjasama produksi jet tempur Yak-130 antara Pemerintah Indonesia dengan Irkut Corporation dari Rusia.

    Kepala Staf Presiden Moeldoko menerima kunjungan Direktur Jenderal Irkut Corporation Andrey Boginskiy di Istana Kepresidenan Jakarta pada 3 November 2022. Pertemuan itu membahas kemungkinan kerja sama Irkut dengan PT Dirgantara Indonesia.

    Dalam video tersebut juga menjelaskan spesifikasi dan fitur yang dimiliki oleh jet tempur Yak-130. Tidak ada informasi mengenai ancaman jet tempur NATO seperti yang dituliskan pada judul video.

    Selain itu, video dengan durasi lima menit tersebut merupakan potongan dari beberapa video mengenai jet tempur yang sebelumnya pernah diunggah. Salah satunya adalah cuplikan dari video kanal Youtube Rosoboronexport yang sudah diunggah lima bulan yang lalu.

    KESIMPULAN

    Video yang diunggah menjelaskan Pemerintah Indonesia yang sedang melakukan penjajakan kerjasama dengan Irkut Corporation dari Rusia untuk memproduksi jet tempur Yak-130. Tidak ada informasi mengenai ancaman jet tempur NATO seperti yang dituliskan pada judul video.

    Rujukan

    https://www.cnnindonesia.com/nasional/20221103180811-20-869210/pemerintah-jajaki-kerja-sama-dengan-rusia-produksi-jet-tempur-yak-130

    https://www.uacrussia.ru/en/aircraft/lineup/military/yak-130/

    https://www.youtube.com/watch?v=VrA5aIzYeUk&ab_channel=Rosoboronexport

    https://www.youtube.com/watch?v=Qd8pH59qKVk&ab_channel=93militaryreloaded

    Publish date : 2022-12-15

    Update Terbaru

    Sidebar Ad
    Update Terbaru
    About
    About

    CekFakta.com adalah sebuah sebuah proyek kolaboratif pengecekan fakta yang diinisiasi Mafindo (Masyarakat Antifitnah Indonesia), AJI (Aliansi Jurnalis Independen) dan AMSI (Asosiasi Media Siber Indonesia).

    Kolaborasi ini diluncurkan di ‘Trusted Media Summit 2018’ pada Sabtu, 5 Mei 2018 di Jakarta dengan melibatkan puluhan media online di Indonesia serta jejaring ratusan pemeriksa fakta di seluruh Indonesia.

    Facebook Twitter Instagram YouTube
    Informasi
    • Cekfakta.com
    • info@cekfakta.com
    • Whatsapp di 082176503669
    Copyright © 2023. Designed by Cek Fakta.
    • About
    • LMS
    • Contact

    Type Pencarian Judul Enter to search. Press Esc to cancel.