Cek Fakta
    Facebook Twitter Instagram
    Cek Fakta
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    Wednesday, November 8
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    CekFakta
    Banner
    • Home
    • Terbaru
    • Kegiatan
    • Debat Pilpres 2024
    • Pilkada 2024
    • Hasil Riset
      • Penelitian
      • Buku
      • Modul Ajar
      • Policy Brief
    CekFakta
    You are at:Home»CekFakta»Keliru, Video Banjir di Bogor Pada Oktober 2022
    CekFakta

    Keliru, Video Banjir di Bogor Pada Oktober 2022

    Jane DoePublish date2022-10-28
    Tempo
    Share
    Facebook

    Berita


    Sebuah reel video beredar di Facebook dengan klaim peristiwa banjir di Kota Bogor, Jawa Barat pada 11-12 Oktober 2022. Video berdurasi 40 detik itu memperlihatkan sebuah kuil yang dikelilingi banjir. 
    Dalam tautan yang disertakan memuat informasi tentang bencana banjir dan tanah longsor menimpa warga di Kelurahan Kebon Kelapa, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat, pada 11-12 Oktober 2022. Akibatnya 500 warga terkena dampak dari bencana tersebut.
    Tangkapan layar reels Facebook dengan klaim banjir ini terjadi di Bogor pada 11-12 Oktober 2022
    Benarkah peristiwa banjir Bogor tersebut terjadi sesuai narasi dalam video?

    HASIL CEK FAKTA


    Hasil verifikasi Tempo menunjukkan video tersebut bukan peristiwa banjir di Bogor, melainkan pemandangan paviliun Guanyin berusia 700 tahun, yang  dikelilingi sungai Yangtze yang banjir di kota Ezhou, provinsi Hubei, China tengah.
    Untuk membuktikan klaim di atas, Tim Cek Fakta TEMPO menangkap gambar dalam video dan memverifikasinya dengan Yandex Image dan Google Image. 
    Melalui cara ini, Tempo menemukan bahwa video identik pernah dimuat liputan6.com pada 15 Juli 2020 keterangan “ Berusia 700 Tahun, Paviliun Guanyin tetap Kokoh di Tengah Banjir Sungai Yangtze ”. 
    Sementara foto terkait dengan pemandangan Paviliun Guanyin tersebut dapat dilihat pada platform jual beli foto Shutterstock. 
    Banjir Bogor 2022
    Tempo juga menelusuri peristiwa banjir di Bogor, Jawa Barat yang terjadi pada 11-12 Oktober 2022 dari sumber kredibel. Dikutip dari Radar Bogor, pada 11 Oktober 2022, Kota Bogor dilanda sejumlah bencana alam seperti banjir dan tanah longsor. Sejumlah wilayah di kota itu terkena dampak dari bencana tersebut. 
    Liputan6 mencatat, bencana yang terjadi selama dua hari, 11-12 Oktober 2022 itu, merupakan bencana hidrometeorologi yang dapat memicu terjadinya longsor, banjir, dan pohon tumbang. Bencana alam ini disebabkan curah hujan dengan intensitas tinggi. 
    Akibat bencana tersebut sedikitnya lima orang dinyatakan hilang tertimbun longsor dan terseret banjir. Data dari BPBD , bencana longsor di Gang Kepatihan, Kelurahan Kebon Kelapa, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, pada 11 Oktober sore menyebabkan satu orang tewas dan tiga lainnya ditemukan selamat.
    Dilansir dari CNN Indonesia, Pemerintah Kota Bogor mencatat terdapat delapan warga Gang Barjo, Kampung Kebon Jahe, Kelurahan Kebon kelapa, Kecamatan Bogor Tengah yang tertimbun longsor tebing saat hujan deras pada Rabu, 2 Oktober 2022. 
    Wakil Wali Kota Bogor Dedie A. Rachim mengatakan hingga pukul 21.30 WIB, terdapat empat orang selamat yang telah dievakuasi ke RSUD Kota Bogor dan empat orang masih tertimbun. 

    KESIMPULAN


    Berdasarkan pemeriksaan fakta, reels video yang diklaim merupakan peristiwa banjir di Bogor, Jawa Barat pada 11-12 Oktober 2022, adalah keliru. 
    Video tersebut diketahui merupakan pemandangan paviliun Guanyin berusia 700 tahun, yang  dikelilingi sungai Yangtze yang banjir di kota Ezhou, Provinsi Hubei, China tengah. 
    Kota Bogor, Jawa Barat, memang mengalami bencana banjir dan tanah longsor pada 11-12 Oktober, namun peristiwa tersebut tidak seperti digambarkan pada video yang dibagikan.

    Rujukan

    https://www.facebook.com/reel/816968042779340/

    https://www.vidio.com/watch/1989208-berusia-700-tahun-paviliun-guanyin-tetap-kokoh-di-tengah-banjir-sungai-yangtze

    https://www.shutterstock.com/id/editorial/image-editorial/flooding-in-china-15-jul-2019-10337847a

    https://www.radarbogor.id/2022/10/11/lagi-lagi-bogor-dikepung-bencana-berikut-titik-titiknya/

    https://www.liputan6.com/news/read/5097041/bencana-alam-di-kota-bogor-renggut-2-nyawa-5-korban-belum-ditemukan

    https://www.cnnindonesia.com/nasional/20221013005959-20-859819/delapan-warga-kebon-kelapa-bogor-tertimbun-longsor-4-selamat

    https://wa.me/6281315777057 mailto:cekfakta@tempo.co.id

    Publish date : 2022-10-28

    Update Terbaru

    Sidebar Ad
    Update Terbaru
    About
    About

    CekFakta.com adalah sebuah sebuah proyek kolaboratif pengecekan fakta yang diinisiasi Mafindo (Masyarakat Antifitnah Indonesia), AJI (Aliansi Jurnalis Independen) dan AMSI (Asosiasi Media Siber Indonesia).

    Kolaborasi ini diluncurkan di ‘Trusted Media Summit 2018’ pada Sabtu, 5 Mei 2018 di Jakarta dengan melibatkan puluhan media online di Indonesia serta jejaring ratusan pemeriksa fakta di seluruh Indonesia.

    Facebook Twitter Instagram YouTube
    Informasi
    • Cekfakta.com
    • info@cekfakta.com
    • Whatsapp di 082176503669
    Copyright © 2023. Designed by Cek Fakta.
    • About
    • LMS
    • Contact

    Type Pencarian Judul Enter to search. Press Esc to cancel.