Cek Fakta
    Facebook Twitter Instagram
    Cek Fakta
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    Wednesday, November 8
    • Playbook
    • Tentang Kami
    • Media
    • Kontak
    • Prebunking
    • LMS
    • FAQ
    Facebook Twitter Instagram Youtube
    CekFakta
    Banner
    • Home
    • Terbaru
    • Kegiatan
    • Debat Pilpres 2024
    • Pilkada 2024
    • Hasil Riset
      • Penelitian
      • Buku
      • Modul Ajar
      • Policy Brief
    CekFakta
    You are at:Home»CekFakta»Cek Fakta: Tidak Benar Foto yang Diklaim Kupu-Kupu Bertanduk
    CekFakta

    Cek Fakta: Tidak Benar Foto yang Diklaim Kupu-Kupu Bertanduk

    Jane DoePublish date2022-10-13
    Liputan 6
    Share
    Facebook

    Berita


    Liputan6.com, Jakarta - Sebuah foto yang diklaim kupu-kupu bertanduk beredar di media sosial. Foto tersebut disebarkan salah satu akun Facebook pada 25 Juli 2022.
    Akun Facebook tersebut mengunggah foto yang disebut-sebut kupu-kupu bertanduk. Dalam foto tersebut, terlihat seekor serangga bersayap memiliki empat tanduk di bagian ekornya. Foto serangga itu kemudian dikaitkan dengan kupu-kupu bertanduk.
    "Semalam liat hewan ini di teras, ku kira kupu kupu tapi kok ada tanduk nya..😱Gua cari tau di internet ternyata ada di dalam al-quran.
    Asal usul hewan tersebut 👉," tulis salah satu akun Facebook.
    Konten yang disebarkan akun Facebook tersebut telah 13 kali dibagikan dan mendapat 4 komentar dari warganet.
    Benarkan foto tersebut merupakan kupu-kupu bertanduk? Berikut penelusurannya.
     

    HASIL CEK FAKTA


    Cek Fakta Liputan6.com menelusuri foto yang diklaim kupu-kupu bertanduk. Penelusuran dilakukan dengan mengunggah gambar tersebut ke situs Google Images.
    Hasilnya terdapat beberapa artikel yang memuat gambar serupa. Satu di antaranya artikel berjudul "Makhluk Aneh dari Kebumen Ini Membuat Kita Merinding" yang dimuat situs mongabay.co.id pada 2 November 2017 lalu.
    Berikut gambar tangkapan layarnya:
    Artikel tersebut menjelaskan bahwa gambar serangga bertanduk itu merupakan Creatonotos Gangis. Serangga ini sering dijuluki pensil berbulu. Sedangkan tanduk atau tentakel berbulu dan berjumlah empat itu adalah Coremata.
    Coremata berfungsi menarik perhatian lawan jenis ketika musim kawin tiba. Coremata adalah semacam kantong yang bisa mengembang dan akan mengeluarkan gelembung-gelembung feromon.
    Pada serangga yang satu ini, kantung tersebut ukurannya besar sekali dan berbulu, yang merupakan sinyal ajakan kawin untuk lawan jenis.
     

    KESIMPULAN


    Foto yang diklaim kupu-kupu bertanduk ternyata tidak benar. Faktanya, serangga itu bukan kupu-kupu, melainkan ngengat bernama Creatonotos Gangis.
    Creatonotos Gangis memiliki tentakel berbulu berjumlah empat itu yakni, Coremata. Kantung tersebut ukurannya besar dan berbulu, yang merupakan sinyal ajakan kawin untuk lawan jenis.
     

    Rujukan

    https://www.mongabay.co.id/2017/11/02/makhluk-aneh-dari-kebumen-ini-membuat-kita-merinding/

    Publish date : 2022-10-13

    Update Terbaru

    Sidebar Ad
    Update Terbaru
    About
    About

    CekFakta.com adalah sebuah sebuah proyek kolaboratif pengecekan fakta yang diinisiasi Mafindo (Masyarakat Antifitnah Indonesia), AJI (Aliansi Jurnalis Independen) dan AMSI (Asosiasi Media Siber Indonesia).

    Kolaborasi ini diluncurkan di ‘Trusted Media Summit 2018’ pada Sabtu, 5 Mei 2018 di Jakarta dengan melibatkan puluhan media online di Indonesia serta jejaring ratusan pemeriksa fakta di seluruh Indonesia.

    Facebook Twitter Instagram YouTube
    Informasi
    • Cekfakta.com
    • info@cekfakta.com
    • Whatsapp di 082176503669
    Copyright © 2023. Designed by Cek Fakta.
    • About
    • LMS
    • Contact

    Type Pencarian Judul Enter to search. Press Esc to cancel.